TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Patin Bakar Teflon Anti Ribet, Paling Nikmat

Masaknya mudah namun tetap nikmat

Pexels/Dana Tentis

Banyak jenis ikan air tawar yang bisa dijadikan olahan masakan, salah satunya ikan patin. Ikan patin memiliki tekstur dagingnya yang lembut dan tebal didalamnya terdapat kandungan nutrisi protein dan lemak omega-3 yang tinggi.

Biasanya ikan patin dapat dimasak dengan cara di buat sup,digoreng dan dibakar. Patin bakar merupakan salah satu hidangan yang cukup populer di Indonesia. Menu Patin bakar banyak ditemui di kedai dan rumah makan sebagai makanan favorit.

Meskipun sebenarnya simpel, tapi tak banyak yang bisa memasak hidangan ini di rumah karena terkendala peralatan pembakaran yang kurang memadai. Padahal, kuliner yang satu ini bisa dimasak di atas teflon saja.

Jika kamu tertarik mengolah ikan patin dengan dibakar,berikut ini resep ikan patin bakar menngunakan Teflon anti ribet  mungkin bisa jadi inspirasimu. Siapa sangka, ikan patin enak banget diolah dengan cara dibakar. Cobain masak di rumah, yuk!

Baca Juga: Resep Kroket Tempe, Camilan Enak yang Mudah Dibuat

1. Siapkan bahan yang diperlukan

instagram/bumbudapur.official

Sebelum mulai memasak, pastikan kamu sudah memiliki sederet bahan-bahan yang diperlukan berikut ini, ya!

  • 1000 gram ikan daging Ikan Patin
  • 10 siung bawang merah 
  •   5 siung bawang putih 
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 buah cabe merah besar
  • 30 gram   Kemiri bubuk
  • 30 gram Ketumbar bubuk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 sendok teh garam
  • 50 gram gula merah 
  • 10 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan margarin

2.Haluskan dan masak bumbu terlebih dahulu

Pexels/Amar Preciado

Haluskan bawang merah, bawang putih, jahe,kunyit dan cabe merah menggunakan blender. Selanjutnya Tumis bumbu yang sudah kamu haluskan menggunakan api kompor yang kecil. Kemudian, tambahkan juga sisa bahan lainnya kecuali margarin. Tambahkan sedikit air dan masaklah hingga mengental serta mengeluarkan aroma wangi,Matikan kompor dan tunggu dingin

3.Marinasi Daging ikan Patin

Pexels/ Live on Shot

Bumbu yang sudah dimasak campurkan dengan daging ikan patin aduk hingga merata dan tercampur sempurna , selanjutnya diamkan selama 10 menit

4.Saatnya bakar Patin di teflon, nih!

Pexels/Pixabay

Angkat daging patin dalam wadah dan tiriskan. Sisa bumbu untuk patin tadi campurkan dengan margarin.

 Panaskan teflon dan masukkan Potongan Patin. Olesi dengan sisa bumbu marinasi yang sudah dicampur mentega. Bolak-balik dan masaklah hingga bumbu meresap.

Baca Juga: Resep Udang Saus Telur Asin, Rasanya Sudah Pasti Enak Banget

Writer

Muhammad Mahmud Ansori

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya