Resep Sayap Ayam Pedas ala Korea, Nikmatnya Nagih!

Rasakan sensasi pedas yang menggoda rasa!

Olahan ayam menjadi salah satu kuliner yang tak pernah lekang oleh waktu. Salah satu hidangan ayam yang populer dan banyak disukai adalah sayap ayam pedas Korea. Sayap ayam pedas Korea menjadi hidangan ayam yang wajib untuk kamu coba karena memiliki rasa yang nikmat dan nagih tentunya. 

Bagi kamu yang ingin merasakan sayap ayam pedas ala Korea, gak perlu untuk beli jauh-jauh ke Korea, ya. Kamu bisa mengikuti resep praktis di bawah ini yang dapat kamu buat hanya di rumah saja. Yuk, cobain resep sayap ayam pedas Korea ini!

Baca Juga: Resep Kue Rangin Kelapa, Jajanan Tradisional yang Mudah Dibuat 

1. Bahan-Bahan dalam Pembuatan Sayap Ayam Pedas ala Korea:

Resep Sayap Ayam Pedas ala Korea, Nikmatnya Nagih!ilustrasi daging ayam (freepik.com/jcomp )

  • 500 gram sayap ayam. 
  • 2 siung bawang putih, cincang halus. 
  • 2 sendok makan kecap manis. 
  • 1 sendok makan gula pasir. 
  • 3 sendok makan saus sambal (atau sesuai selera). 
  • 1 sendok makan minyak wijen. 
  • 1/2 sendok teh bubuk paprika (opsional, untuk warna dan sedikit rasa manis). 
  • 1 sendok teh bubuk cabai (sesuai selera). 
  • 1/2 sendok teh bubuk jahe (untuk aroma khas apabila menyukainya). 
  • Garam secukupnya. 
  • Daun bawang atau wijen panggang (untuk hiasan). 
  • Minyak goreng secukupnya. 

2. Langkah-Langkah dalam Pembuatan Sayap Ayam Pedas ala Korea:

Resep Sayap Ayam Pedas ala Korea, Nikmatnya Nagih!ilustrasi orang memasak (freepik.com/pressfoto)
  1. Pertama, bersihkan sayap ayam kemudian potong menjadi dua bagian,  yaitu sayap bagian bawah dan atas. Lalu, lumuri dengan garam dan tunggu beberapa menit agar meresap ke dalam. 
  2. Siapkan mangkuk besar. Kemudian masukkan kecap manis, gula pasir, saus sambal, minyak wijen, bawang putih cincang, bubuk paprika (jika digunakan), bubuk cabai, dan bubuk jahe. Aduk hingga bumbu tercampur rata.
  3. Langkah selanjutnya adalah marinasi sayap ayam. Masukkan sayap ayam ke dalam campuran bumbu dan aduk hingga merata kemudian tunggu 30 menit. Agar bumbu lebih meresap, kamu bisa masukkan ke dalam lemari es selama semalaman, ya. 
  4. Siapkan wajan kemudian panaskan minyak goreng dalam wajan. Pastikan minyak cukup banyak agar sayap ayam dapat digoreng dengan merata. Goreng hingga matang dan berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan. 
  5. Sajikan sayap ayam pedas dalam keadaan hangat dengan taburan daun bawang cincang atau wijen panggang. 

3. Tips Penting dalam Pembuatan Sayap Ayam Pedas ala Korea:

Resep Sayap Ayam Pedas ala Korea, Nikmatnya Nagih!ilustrasi orang memasak (freepik.com/pressfoto)

 

  • Pastikan sayap ayam dalam keadaan kering sebelum digoreng. Sayap ayam yang lembap akan membuat minyak meletup saat proses penggorengan.
  • Kamu bisa tambahkan bubuk jahe dan sedikit bubuk paprika agar meningkatkan variasi rasa dan aroma. 
  • Jangan lupa untuk marinasi sayap ayam dalam bumbu selama minimal 30 menit atau semalaman agar rasa bumbu lebih meresap sempurna. 

Resep sayap ayam pedas ala Korea tersebut cocok untuk kamu bikin di rumah karena memiliki bahan-bahan yang mudah didapatkan dan praktis dalam membuatnya. Nikmati sedapnya rasa sayap ayam pedas ala Korea dengan tambahan nasi yang hangat. Sayap ayam pedas ini bisa menjadi salah satu hidangan istimewa dalam acara makan bersama keluarga atau teman-teman. 

Baca Juga: 6 Resep Makanan Sehat yang Bisa Kamu Buat di Rumah

Annisa Khoirina Photo Community Writer Annisa Khoirina

Creating my own sunshine🐧

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya