Daging ayam rupanya bukan hanya lauk favorit Upin dan Ipin saja, lho. Hampir semua orang mungkin termasuk kamu pasti akan lahap jika makan dengan lauk berbahan dasar daging ayam.
Di antara berbagai macam lauk berbahan dasar daging ayam, kamu sudah coba ayam lodho khas Tulunggangung belum? Buat kamu yang pulang kampung ke Tulungagung, pasti akan diberi sajian lauk spesial itu.
Rasanya gurih bercampur pedas karena ada bahan santan kental dan cabai rawit utuh yang membuat kamu ketagihan karena pedas. Bagi kalian yang penasaran dengan rasa aslinya, wajib banget praktikkan resep ayam lodho di bawah ini. Barangkali bisa jadi ide bisnis juga, nih!