Jangan berpikir negatif dulu ketika mendengar kata "pipis kopyor". Bukan sesuatu yang menjijikkan, pipis kopyor adalah satu camilan asal Jawa Tengah yang terkenal, lho. Berbahan dasar utama roti dan santan juga buah-buahan seperti pisang, pipis kopyor punya cita rasa legit.
Sayangnya, kue pipis kopyor sudah mulai sulit dicari, nih. Tapi, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah karena cara membuatnya gak terlalu sulit. Simak langkah-langkahnya membuat pipis kopyor khas Jawa Tengah di bawah ini.