ilustrasi seblak (unsplash.com/R Eris Prayatama)
Seblak awalnya berasal dari Bandung, Jawa Barat. Seblak Bandung terdiri dari kerupuk yang direbus lalu dicampur dengan bumbu rempah pilihan.
Berbeda dengan yang sekarang, seblak kebanyakan disajikan dalam berkuah dan berbagai macam toping. Sehingga sangat terlihat drastis, bahwa sebenarnya seblak itu hanya berupa kerupuk saja tanpa kuah, tidak memakai toping lainnya.
Jenis kerupuk mentah yang dipakai adalah kerupuk orange atau kerupuk putih yang bisa jadi gantinya. Itulah riwayat singkat dari seblak yang sebenarnya, sangat berbeda bukan dengan yang sekarang. Tapi yang penting cita rasanya tetap melekat di lidah orang Sunda, ngeunah pisan!
Apakah ada yang baru tahu sama panganan khas Sunda ini yakni Seblak tanpa kuah? Tepatnya seblak hanya pakai kerupuk dan bumbu halus yang menyertainya. Dijamin rasanya bikin ketagihan, ngeunah pisan!