5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical Girl

Ada yang saling bermusuhan, tetapi ternyata saudara kembar

Semua penggemar anime menyukai alur cerita yang bagus, sama halnya dengan pemirsa setia Magical Girl. Anime bertema Magical Girl sudah ada sejak tahun 1960-an.

Namun, anime bertema ini baru saja mengalami kebangkitan ketika seri Sailor Moon dan Cardcaptor Sakura yang liris pada tahun 1990-an berhasil memikat hati penggemar.

Premis cerita anime di mana karakter gadis penyihir kecil telah lama memeriahkan jagat fiksi.

Maka dari itu, beberapa di antara anime semacam itu berusaha untuk membuat sebuah perbedaan sehingga mampu mengejutkan penggemar, entah itu twist cinta minat menjadi benci ataupun saudara kandung yang telah lama terpisah. Dari banyaknya plot twist yang ada di anime Magical Girl, berikut ini lima di antaranya.

Baca Juga: 5 Anime Terbaik 2022 yang Dibintangi Takahashi Rie, Seru Semua! 

1. Kaito Domoto dan Gaito adalah saudara kandung yang dipisahkan (Mermaid Melody Pichi Pichi Pitch) 

5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical GirlKaito DomotoGaito (dok. Actas/Mermaid Melody Pichi Pichi Pitch)

Kaito Domoto merupakan saudara kembar Gaito, si antagonis seri. Dia dipisahkan dari saudara kembar sebab dia dan Gaito memiliki kekuatan Panthalassa yang dapat menghancurkan dunia jika bersatu.

Itulah mengapa dia dan Gaito dipisahkan oleh Aqua Regina ketika mereka masih bayi. Saat inilah, dia terdampar di pantai, lalu dia diselamatkan dan diadopsi oleh pasangan musisi.

Berbeda dari Kaito, Gaito hidup kesepian di dasar laut, lalu dia diangkat menjadi pemimpin Dark Lovers yang bertekad untuk mengambil alih dunia laut.

Untuk itu, dia berusaha untuk menemukan Kaito dan menangkap tujuh Putri Duyung, termasuk kekasih Kaito.

Dia berpikir jika dia bersama Kaito, maka dia bisa mewujudkan tujuan Dark Lovers. Kemudian, dia menggunakan Putri Duyung untuk menghidupkan Aqua Regina.

2. Eriol Hiiragizawa ialah reinkarnasi Clow Reed (Cardcaptor Sakura) 

5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical GirlEriol HiiragizawaClow Reed (dok. Madhouse/Cardcaptor Sakura)

Eriol Hiiragizawa pindah ke sekolah dasar Tomoeda setelah Sakura Kinomoto menjadi Master of the Clow Cards.

Segera saja, dia berteman dengan Sakura, tetapi jelas sekali bahwa dia memiliki niat yang lebih besar terhadap gadis tersebut.

Dia juga menarik atensi siswa lain sambil menyembunyikan rahasia besar di balik sikap dan penampilan yang tenang.

Eriol adalah dalang di balik kekacauan yang dihadapi oleh Sakura. Di akhir seri, dia menyatakan bahwa dia merupakan reinkarnasi dari Clow Reed, pencipta Kartu.

Setelah itu, dia menantang Sakura agar mengalahkannya dengan mengonversi Kartu terakhir, Terang dan Gelap, yang akan mencegah Tomoeda jatuh ke dalam kegelapan.

3. Satsuki Kiryuuin dan Ryuuko Matoi berbagi darah yang sama (Kill la Kill) 

5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical GirlSatsuki Kiryuuin dan Ryuuko Matoi (dok. Trigger/Kill la Kill)

Ketika lahir, Ryuuko Matoi diduga sudah meninggal usai ibunya, Ragyo Kiryuuin melakukan eksperimen dengan menggabungkan tubuhnya bersama Life Fibers.

Dia dianggap sebagai kegagalan oleh Ragyo. Namun, siapa sangka, dia diselamatkan oleh sang ayah, lalu dibesarkan dengan nama samaran tanpa sepengetahuan siapa pun.

Sama seperti Ryuuko, Satsuki Kiryuuin juga digunakan oleh Ragyo. Namun, dia berhasil menyatu dengan Life Fibers. Diam-diam, dia diajari oleh sang ayah tentang Life Fibers dan perilaku bejat ibunya.

Setelah itu, dia hidup terpisah dari ayahnya yang membawa Ryuuko. Beberapa tahun kemudian, dia bertemu dengan Ryuuko yang dia anggap sebagai musuh. Usai kebenaran terungkap, dia memilih untuk melindungi adiknya, Ryuuko, dan melawan ibunya.

4. Ternyata Aoyama Masaya sebenarnya adalah musuh utama seri (Tokyo Mew Mew) 

5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical GirlAoyama Masaya (dok. Pierrot/Tokyo Mew Mew)

Mulanya, Aoyama Masaya dikenal sebagai kekasih Ichigo Momomiya. Seiring seri berjalan, terungkap bahwa dia adalah Kesatria Biru, alien yang selalu muncul ketika Ichigo berada dalam bahaya.

Namun, dia tidak menyadari transformasi dirinya. Tidak lama setelah itu, dia mengetahui kebenaran bahwa dia mampu berubah menjadi Kesatria Biru.

Seolah-olah belum cukup, lagi-lagi terungkap bahwa Aoyama adalah Deep Blue, pemimpin dari organisasi alien sekaligus musuh terakhir Mew Mew. Bertahun-tahun lalu sebelum antek-antek Deep Blue datang, dia sengaja diciptakan oleh Deep Blue untuk berbaur di antara umat manusia.

Dia pun menjadi tempat bernaung Deep Blue yang tertidur hingga waktu yang tepat tiba, dia akan diambil alih oleh Deep Blue.

5. Diam-diam, Hikaru Ichinomiya merupakan eksekutif Easter Corporations (Shugo Chara!) 

5 Plot Twist Terbesar dalam Anime Magical GirlHikaru Ichinomiya (dok. Satelight/Shugo Chara!)

Ketika diperkenalkan dalam seri, Hikaru Ichinomiya merupakan anak laki-laki misterius berwajah dingin, tetapi benar-benar menyukai taiyaki.

Kemudian, dia pindah ke Akademi Seiyo. Dia pun menjadi murid Penjaga dan mempelajari semua yang dia bisa untuk menggantikan murid sebelumnya yang hendak lulus.

Tanpa sepengetahuan siapa pun, Hikaru sebenarnya adalah eksekutif tertinggi di Easter Corporations, perusahaan jahat yang menjadi dalang dari sebagian besar serangan X-Egg.

Karena dia tidak memiliki Telur Penjaga berupa permata unik yang langka sendiri, dia menyuruh setiap karyawan yang bekerja untuk berusaha keras dalam memburu Embrio.

Plot twist sendiri diartikan sebagai pemutarbalikan alur dalam sebuah cerita fiksi, termasuk anime.

Maka dari itu, plot twist mampu menimbulkan efek kejutan dengan adanya alur cerita yang tidak terduga.

Dari lima plot twist terbesar dalam anime bertema Magical Girl di atas, manakah pembelokan alur cerita yang paling berhasil memberikan efek kejutan menurutmu? 

Baca Juga: 7 Anime Jepang tentang Sepak Bola, Menginspirasi!

Ervina E.W. Photo Community Writer Ervina E.W.

limited.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya