13 Makna Lagu di Album Folklore Taylor Swift, Bahas Double Standard

Ada yang tentang perselingkuhan dan cinta segitiga

Intinya Sih...

  • Euforia The Eras Tour masih terasa, tapi kamu bisa mengenal makna lagu Taylor Swift di album folklore.
  • Kamu bisa memahami kehidupan Taylor lebih dalam dengan mendalami lirik-lirik lagu yang ditulisnya, termasuk soal cinta, double standard, dan perselingkuhan.
  • Taylor Swift menulis beragam makna lagu dalam album folklore, menunjukkan banyak ide kreatifnya dalam bermusik.

Kamu pasti sudah menonton The Eras Tour, bukan? Euforianya pasti masih berasa sampai sekarang! Nah, sambil mengenang momen The Eras Tour, kamu bisa mengenal makna lagu yang ditulis Taylor Swift di album folklore. Musisi kelahiran 1989 itu selalu punya ide yang terinspirasi tentang kisah pribadinya, lho!

Kalau kamu ingin mengenal Taylor lebih dalam, kamu cuma perlu mendalami lirik-lirik lagu yang ditulisnya. Dijamin ngerti seluk-beluk kehidupannya! Tak hanya bahas soal cinta, dalam album folklore Taylor juga menulis beberapa hal yang tak jarang dibicarakan, contohnya soal double standard dan perselingkuhan. Penasaran, bukan, makna tiap lagu tersebut? Yuk, simak penjelasan di bawah!

1. Melalui lagu pertama yang ditulisnya untuk album folklore, Taylor menyimpan kisah tentang perseteruan dengan label musik lamanya di lagu "my tears ricochet"

https://www.youtube.com/embed/OWbDJFtHl3w

2. Selain itu, dalam lagu "this is me trying" Taylor menggambarkan usaha yang sangat besar melawan mentall illness dan addiction

https://www.youtube.com/embed/9bdLTPNrlEg

3. Nah, lagu "mirrorball" sendiri menggambarkan seorang people pleaser yang rela menjadi apa saja untuk diterima di lingkungannya

https://www.youtube.com/embed/KaM1bCuG4xo

4. Sementara itu, Taylor menceritakan kenangan masa kecilnya dimana ia memiliki teman dengan orangtua abusif di lagu "seven"

https://www.youtube.com/embed/pEY-GPsru_E

Baca Juga: Lirik Lagu loml Taylor Swift dan Terjemahannya  

5. Dalam lagu "mad woman" Taylor merangkum bagaimana ketidaksetaraan gender terjadi hampir di seluruh dunia, bahwa perempuan seringkali dianggap lemah

https://www.youtube.com/embed/6DP4q_1EgQQ

6. Melalui "cardigan", Taylor menuliskan nostalgia dan kerinduan seseorang terhadap cinta lamanya yang berakhir penuh luka

https://www.youtube.com/embed/zLSUp53y-HQ

7. Mengacu pada mitos Asia Timur dimana tiap orang terhubung dengan belahan jiwanya melalui benang merah, Taylor menulis "invisible string" dengan lirik menggemaskan

https://www.youtube.com/embed/OuFnpmGwg5k

8. Taylor juga membagikan cerita tentang perselingkuhan dan forbidden love dalam lagu "illicit affairs" dengan emosional, lho!

https://www.youtube.com/embed/MLV2SJKWk4M

9. Di lagu "exile" kisah seseorang yang merasa terasing dan terbuang dalam hubungan yang awalnya baik-baik saja turut diceritakan Taylor

https://www.youtube.com/embed/osdoLjUNFnA

Baca Juga: Lirik Lagu But Daddy I Love Him Taylor Swift dan Terjemahan Lengkapnya

10. Melalui lagu "the 1" Taylor lagi-lagi mengangkat kisah nostalgia atas sebuah hubungan yang telah usai. Siapa, nih, yang relate?

https://www.youtube.com/embed/KsZ6tROaVOQ

11. Tak hanya itu, Taylor juga mengangkat kisah cinta segitiga yang membuat persahabatannya hancur karena sama-sama suka pria yang sama lewat lagu "betty"

https://www.youtube.com/embed/6TAPqXkZW_I

12. Pernah diguncang Covid-19, Taylor menulis "epiphany" berharap menemukan kedamaian setidaknya dalam mimpinya meski dunia kala itu sedang kacau balau

https://www.youtube.com/embed/DUnDkI7l9LQ

13. Sementara itu, pada lagu "august" Taylor menceritakan kisah cintanya yang berakhir saat musim panas. Lagu ini juga relate untuk yang lagi backstreet, lho!

https://www.youtube.com/embed/nn_0zPAfyo8

Itulah beberapa makna lagu dalam album folklore Taylor Swift. Sangat beragam, ya? Taylor memang selalu punya banyak ide saat menulis lagu. Favoritmu yang mana, nih?

Baca Juga: 7 Gaya Outfit Taylor Swift di MV Fortnight, Vintage dan Mewah

Fani Ariska Photo Community Writer Fani Ariska

Im just writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya