15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!

Ada disko hingga balada

September adalah bulan yang spesial karena di bulan ini terdapat momen pergantian musim. Dengan kemarau yang pergi dan dedaunan yang mulai gugur, kedua hal inilah yang menjadikan bulan ini begitu berbeda dengan bulan-bulan lainnya.

Tak ayal, banyak musisi di berbagai penjuru dunia yang menjadikan September sebagai tema yang mereka angkat dalam karya-karya mereka. Dari lagu balad yang melankolis hingga hip-hop yang asik untuk menari, lagu tentang September pun terus lahir dari tahun ke tahun.

Apakah kamu sedang mencari lagu tentang September untuk dijadikan sebagai backsound konten atau sekadar menikmati bulan ini dengan syahdu? Kamu dapat menyimak ulasan tentang lagu tersebut berikut ini. Semuanya wajib masuk playlistmu!

Baca Juga: 10 Lagu Bruno Mars Terpopuler, Enak Didengar sampai Sekarang

1. Frank Sinatra hadir dengan lagu jazz September Song. Lagu ini merupakan metafora musim gugur dalam kehidupan dan renungan masa lalu!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/sweetlouis)

2. Lagu jazz tentang emosi dan kenangan di bulan September dibawakan Nina Simone dengan ikonik dalam karyanya yang berjudul One September Day

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/surprising_snapshots)

3. Salah satu yang legendaris, lagu milik Earth, Wind & Fire bertajuk September masih dijadikan sebagai pengiring pesta yang bikin pinggul bergoyang!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/OmarMedinaFilms)

4. September Morn karya Neil Diamon adalah lagu balad lembut tentang kenangan cinta masa lalu dan harapan untuk memulai hubungan kembali

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/wokandapix)

5. David Hasselhoff dalam September Love menceritakan balada tentang perasaan cinta yang kuat dan kenangan yang terukir di bulan September

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/vika_glitter)

6. Fiona Apple merefleksi perubahan di bulan September melalui lagu Pale September. Lagu ini juga menceritakan masa transisi dalam hubungan!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (unsplash.com/kuo-chiaolin)

7. Come September karya Natalie Imbruglia kisahkan seseorang yang rindu berat dan ingin bertemu lagi dengan orang yang ia cintai di bulan September

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/surprising_snapshots)

8. James Taylor - September Grass adalah lagu folk bernuansa tenang. Cocok bagi yang ingin menikmati momen sederhana di awal musim gugur!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/surprising_snapshots)

9. Rosanne Cash feat. Johnny Cash - September When It Comes merenungkan tentang menerima kematian dan perubahan, dengan September sebagai simbolnya

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/murrrphoto)

10. Green Day - Wake Me Up When September Ends, lagu rock balada yang ditulis Billie Joe Armstrong sebagai penghormatan kepada ayahnya yang wafat

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/kaboompics)

11. Refleksi nostalgia tentang masa kecil dan perubahan waktu yang datang dengan berakhirnya musim panas diceritakan Daughtry dalam September

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/rinfoto0)

12. Masih dalam genre folk, Frazey Ford ceritakan perjalanan pribadi dan kebebasan dalam hidupnya di lagu September Fields. Syahdu banget!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/Pexels)

13. Taurus Riley memperkaya lagu tentang September dengan genre reggae. Lagunya berjudul September. Isinya tentang cinta dan hubungan yang hangat!

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (pixabay.com/surprising_snapshots)

14. Kisah cinta remaja yang murni dan sederhana di bulan September diceritakan JP Cooper dengan manis dalam karyanya, September Song

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi mendengarkan lagu tentang September (unsplash.com/henrybe)

15. Dua insan yang saling mencintai dan terus bertahan dalam hubungan yang penuh tantangan diceritakan James Arthur di lagu September

15 Lagu tentang Bulan September Wajib Masuk Playlist, Beragam Vibes!Ilustrasi pasangan yang saling mencintai (unsplash.com/brookecagle)

Deretan lagu di atas mencerminkan nuansa emosional yang begitu beragam di bulan September saat musim kemarau berganti menjadi musim gugur. Pergantian musim tersebut menjadi simbol perubahan, nostalgia, dan harapan yang terus berlanjut seiring berjalannya waktu.

Baik James Arthur maupun Earth, Wind and Fire, mereka-mereka yang menyanyikan lagu tentang September tentunya berusaha menawarkan makna bulan September dengan lebih dalam. Dengan beragam ritme dan melodi, tak mengherankan jika lagu tentang September tersebut menjadi cerminan perasaan para penyanyinya yang berasal dari berbagai latar belakang.

Nah, setelah membaca ulasan mengenai lagu tentang September di atas, lagu mana saja nih yang sudah kamu masukkan ke daftar putar platform musikmu?

Baca Juga: 8 Lagu Indonesia tentang Kesedihan usai Dicampakkan Pasangan

Hamada Photo Community Writer Hamada

Keep it going, survivors!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya