Bagi generasi muda di era sekarang, pasti mereka sudah tidak asing dengan istilah overwhelmed. Ini merupakan gambaran dari perasaan kelelahan yang berlebihan. Contohnya saat kita memperoleh tuntutan terlalu banyak untuk segera menyelesaikan pekerjaan. Atau perasaan tidak mampu menyelesaikan seluruh tujuan sekaligus.
Mereka yang terjun di bidang kreatif ternyata sering sekali mengalami situasi overwhelmed. Terdapat perasaan lelah dan terbebani dengan tuntutan yang tidak ada habisnya. Bahkan pada situasi tertentu Mereka ingin menyerah di tengah jalan. Tentu ini menjadi fenomena yang menarik untuk diamati lebih lanjut. Apakah yang membuat bekerja di bidang kreatif kerap merasa overwhelmed ?