Berkebun merupakan salah satu kegiatan menyenangkan. Kita bisa mengisi waktu luang dengan kegiatan produktif. Contohnya dengan menanam sayur di beberapa area rumah. Tapi bagaimana jadinya jika kita memiliki lahan berukuran minimalis?
Menanam sayur di tempat seperti ini juga butuh tips khusus. Kita harus memilih jenis sayuran yang sesuai. Selain itu, juga butuh kreativitas memanfaatkan ruang vertikal. Dengan mengikuti tujuh tips di bawah ini, tempat berukuran minimalis tidak akan menjadi kendala berkebun.