5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!

jadikan kamar tidur ruang favorit anak dalam beraktivitas

Saat kamu menciptakan kamar tidur untuk si kecil, kamu mungkin ingin membuatnya menjadi lebih seperti ruangan yang nyaman bagi anak-anak. Rasanya semua orang punya impian yang sama untuk membuat anak betah beraktivitas di kamarnya.  Mulai dari sekadar bersantai, mengerjakan pekerjaan rumah, hingga mendapatkan kualitas tidur yang baik sesuai dengan kebutuhan perkembangannya.

Di saat yang sama, melibatkan anak untuk turut berbagi selera pribadi mereka selama menciptakan dekorasi kamar, juga pasti ingin kamu lakukan. Untuk bisa mencerminkan semua ini dalam padu-padan yang seimbang ada beberapa ide dari saran ahli yang bisa kamu terapkan. Mulai dari memerhatikan penggunaan tekstur, pencahayaan, serta skema warna yang menenangkan secara cerdik. Lalu apa saja langkah-langkahnya? Langsung cek berikut ini!

1. Pastikan pencahayaan yang tepat

5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!inspirasi dekorasi kamar tidur anak (pexels.com/Victoria Rain)

Pencahayaan kamar tidur benar-benar sebuah kunci untuk membuatnya terasa nyaman. Dalam hal ini, kamu bisa mencoba pilih ide pencahayaan berlapis daripada hanya menggunakan satu lampu sorot yang sangat terang. Jadi, Elise Wiart dari Desain Interior Peggy Bels menyarankan untuk melipatgandakan sumber cahaya di beberapa titik ruangan, seperti lantai, meja, hingga dinding.

Jika kamu bingung seberapa banyak jenis lampu yang bisa kamu bawa ke dalam kamar tidur anak, kamu bisa mengukur dari cahaya alami yang sudah dimiliki di dalam kamar itu. Menjaga pencahayaan kamar yang berasal dari berbagai area ruangan dapat menciptakan rangkaian cahaya yang mendorong hadirnya sudut demi sudut kamar yang nyaman. Pikirkan lampu meja belajar, lampu tidur, kamu bisa pakai jenis lampu seperti whimshicle juga.

2. Menata area sudut kamar yang nyaman

5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!inspirasi dekorasi kamar tidur anak (pexels.com/Curtis Adams)

Di ruangan kamar tidur yang kecil ataupun besar, kamu selalu bisa menyiasati area sudut nyaman untuk si kecil. Buat anak merasa punya area personal tersendiri, di mana ia bisa bersantai hingga bermain dengan imajinasinya. Untuk membuat kamar tidur anak lebih berciri khas anak-anak, kamu bisa meng-update dekorasinya dengan memisahkan zona-zona di area ruang kamar anak.

Ini seperti dengan menciptakan ruang khusus untuk membaca dengan rak buku rendah, kemudian hias dengan gantung kanopi kain. Letakkan beberapa storage berwarna colorful atau yang memiliki bentuk-bentuk karakter tertentu. Terutama jika kamu ingin bangun kebiasaan membaca bagi anak sejak dini, cobalah untuk ciptakan area sudut kamar favoritnya dengan banyak memasukkan sentuhan selera pribadi anak.

Baca Juga: 7 Desain Kamar Tidur Tema Pink Bergaya Minimalis, Cute Banget!

3. Bermain dengan tekstur untuk berbagai lapisan

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!inspirasi dekorasi kamar tidur anak (pexels.com/Вадим Биць)

Tekstur adalah teman terbaik kamu jika ingin membuat kamar tidur yang nyaman.  Untuk anak yang masih kecil, tekstur dapat berguna untuk membantu mendorong anak  untuk belajar tentang dunia dan merasakan berbagai kegunaan indra. Sementara itu untuk anak yang sudah lebih besar, tekstur dapat berguna untuk memberikan bahan yang lebih lembut dan aman. Bisa dengan permadani lembut hingga bantal karpet yang empuk.

Coba padukan berbagai bahan yang berbeda untuk permadani, bantal, gorden, atau kerai di kamar tidur anak. Tidak selalu harus berwarna-warni, memikirkan ide tema dekorasi dengan warna natural juga baik. Gunakan perpaduan bahan seperti wol, goni, kayu, linen. Gunakan bahan-bahan ini juga pada ranjang tempat tidur dan furnitur-furnitur lain yang melengkapinya.

4. Memasukkan unsur warna bumi yang hangat

5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!inspirasi dekorasi kamar tidur anak (pexels.com/Curtis Adams)

Earth tone color, selalu memberi kesan suasana yang lebih hangat sekaligus ramah pada ruangan. Bukan hanya untuk orang dewasa, memperkenalkan kamar tidur anak dengan warna-warna seperti ini juga baik. Jadi, cobalah beralih dari warna-warna pastel untuk kamar tidur anak yang pernah populer. Alih-alih memilih warna merah jambu atau biru, kamu bisa memilih warna kuning yang lebih memunculkan kehangatan.

Khusus di kamar anak, untuk menjaga suasana kamar tetap ceria, menyenangkan, dan menggemaskan. Coba padukan warna-warna bumi ini dengan stiker, mural, atau wallpaper di dinding. Untuk update yang lebih sederhana, kamu bisa memilih salah satu ide dekorasi ini yang setidaknya akan lebih mudah untuk dihapus ketika nanti anak mulai beranjak dewasa.

5. Perbaharui dari dekorasi jendela

5 Ide Update Dekorasi Kamar Tidur Anak Simple, Ciptakan Suasana Ceria!inspirasi dekorasi kamar tidur anak (pexels.com/Loi Bui trong)

Gorden atau tirai di kamar tidur anak, menjadi bagian penting lainnya untuk menciptakan kenyamanan. Penting untuk menciptakan ruangan yang tidak hanya fungsional, tetapi juga nyaman dan juga mengundang. Tirai tidak hanya menghalangi cahaya dan menciptakan privasi, tetapi juga menambah kesan dilingkupi dalam ruangan. Saran ahli mengatakan, gorden itu harus digantung hanya beberapa milimeter di atas lantai agar cahaya tidak masuk.

Dalam dekorasi tirai ini kamu bisa mempertimbangkan penggunaan interlining. Interlining merupakan lapisan kain tambahan yang dijahit di antara tirai dan lapisan anti tembus pandang. Sehingga nantinya, tirai akan lebih awet kegunaannya. Jika kamu berniat untuk tidak menggantinya untuk waktu lama, maka untuh sentuhan motif karakter jangan disimpan di tirai. Lebih baik untuk seprai atau permadani yang lebih mudah diganti seiring bertambahnya usia.

Tidak selalu perlu perombakan yang besar jika kamu menginginkan nuansa baru yang lebih fresh di kamar tidur anak. Kamu juga bisa memilih minimal salah satu ide di atas saja. Menambahkan warna baru lewat tekstur, mengganti gorden, atau menambahkan karpet. Dalam mendekorasi kamar anak, selain nyaman, keamanan juga menjadi hal penting lain yang harus jadi pertimbangan. Jadi, siap bikin anak lebih betah beraktivitas di rumah dengan perbaharui kamarnya?

Baca Juga: 8 Inspirasi Interior Rumah Dominan Abu Gelap, Kental Kesan Mewah

Nadhifa Salsabila Kurnia Photo Community Writer Nadhifa Salsabila Kurnia

Pencinta literasi penyuka fiksi, menulis kapan dan dimana saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya