5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara Memainkannya

Bagian dari nguri-nguri budaya Jawa, millennial wajib tahu!

Jawa Tengah merupakan salah satu daerah yang terkenal dalam bidang kesenian, baik itu tari-tarian, alat musik, maupun lagu daerahnya. Masyarakat daerah tersebut masih mempertahankan adat dan istiadat yang ada.

Makanya tidak heran, bukan hanya di Indonesia saja yang mengetahui kesenian dan budaya meraka tetapi banyak pula negara lain yang kenal dan mengetahui kesenian daerah tersebut.

Salah satu kesenian tersebut bisa diketahui melalui alat musik khas Jawa Tengah, yang juga masih ikut dilestarikan sampai saat ini. Inilah 5 alat musik asli Jawa Tengah itu.

1. Gambang

5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara MemainkannyaIlustrasi alat musik gambang. (dok. IDN Times/bt)

Gambang sering digunakan dalam kesenian gambang kromong. Karena hakikat fungsinya sebagai pengering dalam pertunjukan musik dan juga sering digunakan dalam upacara adat setempat sebagai gambelan.

Gambang terbuat dari bilah bambu dan perunggu. Alat musik tradisional Gambang berasal dari Jawa Tengah ini cara memainkannya dengan dipukul. 

2. Kenong

5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara MemainkannyaDua penabuh kenong memakai masker selama latihan di TBRS Semarang. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Kenong menjadi salah satu pelengkap dari alat musik gamelan yang terdiri dari 10 kenong. Biasanya digunakan untuk menjadi penentu dari batas gatra dan juga untuk menjadi penegas irama dalam alat musik gamelan. 

Alat musik ini berasal dari daerah Jawa dan dimainkan dengan dipukul menggunakan alat pemukul. Kenong berbentuk pipih dan alat terbesar dalam set alat musik gamelan.

Baca Juga: Legenda Naga Rawa Pening dan Kisah Bocah Sakti di Wisata Alam Semarang

3. Demung

5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara MemainkannyaSejumlah lansia tampak tekun menghapal nada gamelan. (IDN Times/Fariz Fardianto)
Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Alat musik tradisional Demung berasal dari daerah Jawa Tegah. Alat musik ini merupakan salah satu alat musik dari set gamelan Jawa yang biasanya ada 2 Demung dengan nada yang berbeda. Yaitu nada slendro dan pelog. 

Cara memainkan alat musik yang satu ini dengan cara dipukul dengan salah satu tangan dan tangan yang lainnya untuk meredam suara demung nya dan menghasilkan nada oktaf rendah. 

Maka tak heran banyak masyarakat yang berbicara bahwa alat musik ini dimainkan dengan cara yang unik. Demung terbuat dari kayu dan bentuknya lebih besar dari pada penabuh saron. 

4. Siter

5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara MemainkannyaIlustrasi bermain gamelan. (pexels-maxime-levrel)

Alat musik tradisonal Siter berasal dari Jawa Tengah, yang dimainkan dengan cara dipetik. Alat musik ini juga menjadi alat musik dari set gemelan yang satu-satunya dimainkan dengan cara dipetik.

Siter memiliki kesamaan dengan alat musik demung karena memiliki bunyi lendro dan pelog. Cara memainkan Siter menggunakan ibu jari, dan jari yang lainnya untuk menahan getaran ketika senar dipetik. 

Siter dimainkan sebagai instrumen untuk menghasilkan cengkok, dan siter memiliki panjang 30 sentimeter, dan memiliki 11 dan 13 pasang senar yang dimasukan ke dalam kotak resonator. 

5. Gong

5 Alat Musik Kesenian Khas Jawa Tengah dan Cara MemainkannyaIlustrasi memainkan alat musik gong. (IDN Times/Wayan Sudirana)

Gong adalah alat musik tradisional yang terbuat dari logam yang telah dileburkan lalu ditimpa dan baru jika sudah melalui tahap bilasan dan dibersihkan nada dari gong sudah dapat ditentukan. Alat musik yang satu itu berasal dari Jawa Tengah. 

Gong merupakan set alat musik gamelan Jawa. Bentuk gong bulat, besar, dan yang menjadi ciri khasnya adalah memiliki benjolan di tengah-tengahnya. Cara memainkannya musik ini adalah dengan dipukul menggunakan alat pemukul.

Jawa Tengah merupakan daerah yang kaya akan kesenian dan budaya. Salah satunya adalah alat musik tradisional yang sering digunakan dalam upacara adat atau pameran.

Semoga penjelasan tadi bisa membantu kamu mengenal alat musik tradisioanl yang berasal dari Jawa Tengah. Dengan begitu, kamu ikut melestarikan (nguri-nguri) budaya daerah Jawa Tengah yang merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca Juga: Kumpulan Cerita Rakyat Terpopuler Jawa Tengah, Kisah-kisah Melegenda 

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya