Animo masyarakat Indonesia untuk menonton film dalam negeri yang cukup baik di tahun 2024 kemarin, rupanya masih berlanjut dan semakin baik di tahun 2025. Hal ini terbukti dengan banyaknya film yang rilis dalam setiap bulan, hingga telah muncul 3 judul film box office, meskipun masih terbilang awal tahun di 2025.
Tercatat sampai awal Februari 2025, beberapa judul film Indonesia menunjukan jumlah penonton yang cukup baik. Paling terbaru yang sedang mencuri perhatian adalah Petaka Gunung Gede, film yang mengadaptasi dari kisah nyata, yang populer di YouTube. Berikut ada 10 film terlaris Indonesia di 2025, yang didominasi horor dan drama.