Dalam semesta Hunter x Hunter dikenal istilah "Nen", merupakan energi yang dimiliki setiap makhluk hidup atau istilah umumnya adalah "Aura". Namun tak semua orang bisa menguasainya. Untuk menjadi pengguna Nen, seseorang perlu latihan khusus.
Nen sendiri terbagi dalam 6 tipe, yaitu Enhancement (Kyōka-kei), Emission (Hōshutsu-kei), Transmutation (Henka-kei), Manipulation (Sōsa-kei), Conjuration (Gugenka-kei), dan Specialization (Tokushitsu-kei).
Dalam tes menggunakan media air dalam gelas, jika rasa air berubah, itu menyiratkan si pengguna adalah seorang pengguna Nen tipe Transmutation.
Para Transmuter memiliki kekuatan untuk mengubah sifat aura mereka. Sejauh ini hanya segelintir karakter yang diketahui memiliki Nen jenis ini. Dan berikut adalah 7 Transmuter terkuat dalam Hunter x Hunter.