9 Film yang Dibintangi Verdi Solaiman, Backstage hingga Reuni Z

- Verdi Solaiman, produser, sutradara, dan pemeran Indonesia sejak 1982.
- Telah membintangi puluhan film dengan berbagai genre seperti aksi, komedi, drama, romantis, dan horor.
- Usianya sudah 49 tahun tapi tetap tampil totalitas dalam memainkan perannya di film-film tersebut.
Verdi Solaiman merupakan seorang produser, sutradara, sekaligus pemeran berkebangsaan Indonesia. Ia mulai terjun ke dunia akting sejak tahun 1982 melalui film Seputih Hatinya Semerah Bibirnya.
Selama 42 tahun berkecimpung di dunia seni peran, terhitung sudah ada puluhan judul film Tanah Air yang telah dibintanginya. Genre film yang ia perankan pun juga bermacam-macam, mulai dari aksi, komedi, drama, romantis, hingga horor. Penasaran apa saja filmnya? Langsung saja kita simak deretan film Verdi Solaiman di bawah ini, yuk!
1. Berperan sebagai Kolonel Damon, Rafathar (2017) menceritakan tentang sepasang perampok profesional bernama Jonny Gold dan Popo Palupi yang mendapat pekerjaan untuk menculik seorang bayi yang diadopsi oleh keluarga kaya

2. Di film Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur (2018), Verdi Solaiman ikut mendapatkan peran sebagai Jonal, yaitu seorang perampok sekaligus pembunuh

3. Berperan sebagai Budi, Reuni Z (2018) menceritakan tentang sebuah acara reuni para alumni SMA Zenith angkatan 97 yang berujung ricuh setelah satu-persatu dari mereka berubah menjadi zombie

4. Berperan sebagai Koh Jul, Say I Love You (2019) merupakan film yang diangkat dari kisah nyata anak-anak SMA Selamat Pagi Indonesia dalam menggapai mimpinya di tengah keterbatasan

5. Akhirat A Love Story (2021) menceritakan tentang sepasang kekasih yang tetap teguh untuk bersama meski memiliki perbedaan agama. Di sini, Verdi berperan sebagai Wang

6. Beradu akting dengan Vanesha Prescilla hingga Achmad Megantara, Verdi Solaiman berperan sebagai seorang produser musik bernama Bayu di Backstage (2021)

7. Di Buya Hamka Vol.1 (2023), Verdi berperan sebagai Abdul Karim Oei Tjeng Hien, yaitu seorang perintis agama islam dari etnis Tionghoa-Indonesia yang ikut memperjuangkan kemerdekaan Indonesia

8. Berperan sebagai Pak Pos, Titip Surat untuk Tuhan (2024) menceritakan tentang perjuangan orang tua yang kelimpungan mencari uang untuk biaya operasi penyakit anaknya

9. Berperan sebagai Paman Renata, Sehidup Semati (2024) menceritakan tentang seorang wanita bernama Renata yang menjadi korban perselingkuhan dan KDRT oleh suaminya, Edwin

Nah, itu dia guys, deretan film yang dibintangi oleh aktor senior, Verdi Solaiman. Meski kini usianya sudah menginjak 49 tahun, ia tetap tampil totalitas dalam memainkan berbagai peran di film yang dibintanginya. Dari kesembilan judul film di atas, mana yang sudah kamu tonton, nih?