Semarang, IDN Times - Aksi ngamen grup band Padi Reborn di Kawasan Kota Lama yang menjadi viral, rupanya membekas di ingatan para personelnya.
Dalam keterangan resmi yang didapat IDN Times, pentolan band Padi Reborn, Fadly mengungkapkan walau lama vakum dari layar kaca, namun ternyata antusiasme masyarakat Semarang untuk menyaksikan penampilan bandnya masih tinggi.