Salatiga, IDN Times - Wali Kota Salatiga Yuliyanto meminta kepada warganya untuk tetap tinggal di rumah saat malam hari mulai tanggal 15-20 Juli 2021. Hal itu ia lakukan demi mengurangi angka penularan COVID-19 salah satunya dengan menekan mobiltas masyarakat setempat.
Menurutnya saat ini sudah diterbitkan surat edaran agar warga Salatiga tetap berdiam diri di rumah mulai jam 19.00-24.00 WIB malam. Kebijakan ini juga mengacu pada aturan PPKM Mikro Darurat serta melanjutkan gerakan Salatiga Di Rumah Saja.
"Kita sudah mulai memadamkan lampu jalan protokol di 13 titik. Sekarang dimaksimalkan lagi dengan tetap berdiam di rumah selama tanggal 15-20 Juli," katanya, Jumat (16/7/2021).