Ingin mengubah penampilan menjadi sylish dan kekinian? Kamu bisa mencoba gaya outfit yang serba longgar, seperti memakai celana oversize. Selain nyaman untuk dipakai seharian, memakai celana oversize bisa buat penampilan makin stylish dan juga terlihat lebih fashionable.
Seperti yang dilakukan oleh salah satu member boy group SF9, Zuho yang kerap memakai celana oversize disetiap aktivitasnya. Gayanya yang modis dan selalu kece ini, bisa kamu sontek untuk kamu jadikan andalan saat hangout maupun saat kencan. Berikut beberapa inspirasi outfit pakai celana oversize ala Zuho SF9. Keep scrolling!