Apa kamu sedang menjalin LDR dengan pasangan? Hubungan jarak jauh atau long-distance relationship (LDR) sering dianggap sebagai ujian besar dalam hubungan asmara. Namun, di balik tantangan yang dihadapi, LDR juga memberikan berbagai pelajaran hidup yang berharga, lho. Meskipun terpisah oleh jarak, pasangan yang menjalani LDR punya kesempatan untuk memperkuat hubungan dengan cara yang gak dimiliki oleh pasangan yang bertemu setiap hari.
Selain itu, LDR juga mengajarkan pelajaran-pelajaran penting tentang kesabaran, kepercayaan, komunikasi, dan bahkan pengembangan diri. Simak nih, lima pelajaran hidup yang bisa didapat dari menjalani hubungan jarak jauh dengan pasangan. Lihat sisi positifnya, ya!