Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi pria yang bekerja keras (istockphoto.com/filadendron)

Banyak orang yang berpikir bahwa untuk memulai bisnis, maka diperlukan modal yang besar, sehingga tak sedikit orang yang takut untuk memulainya. Selain itu, banyak pula yang mereasa takut mengalami kegagalan ketika berbisnis. 

Namun berbeda dengan zodiak di bawah ini, karena mereka percaya diri untuk memulai bisnis, walaupun memiliki modal yang sangat terbatas. Siapa sajakah mereka? Berikut daftarnya. 

1. Gemini

ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/manny PANTOJA)

Gemini sangat fleksibel dan cerdas. Mereka memiliki kemampuan yang hebat dalam memanfaatkan kesempatan yang ada dan tak gampang menyerah. Dengan modal seadanya, mereka bisa memulai bisnis yang unik dan sukses mencuri perhatian banyak orang.

Di samping itu, mereka mampu berkomunikasi dengan baik, sehingga bukan menjadi hal yang sulit untuk menarik pelanggan dan mitra bisnis. Fleksibilitas dan kecerdasan mereka menjadi modal utama dalam mengerjakan bisnisnya dengan modal yang minim.

2. Libra

ilustrasi pria yang bekerja keras (istockphoto.com/supersizer)

Libra sangat pintar dalam membangun hubungan dan kerjasama. Intuisinya begitu mengesankan dalam melihat peluang bisnis, walaupun dengan modal yang kinim.

Tak hanya itu, mereka akan memanfaatkan jaringan sosialnya untuk memperoleh dukungan dan kerjasama yang  menguntungkan. Dengan keunggulannya dalam diplomasi dan kreativitas, mereka dapat menjalankan bisnis dengan sukses. 

3. Aries

ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/Per Lööv)

Aries memiliki keberaniannya yang luar biasa. Mereka tak merasa takut saat harus dihadapkan dengan pengambilan risiko dan selalu bersemangat untuk menjelajahi hal-hal baru. Walaupun modal yang dimilikinya sangat terbatas, namun mereka tetap berani memulai bisnis dengan penuh keoptimisan. 

Selain itu, ide-idenya begitu inovatif dan kreatif. Mereka juga mempunyai energi yang seakan-akan tidak terbatas untuk menjalankan usahanya. Keberaniannya dalam menghadapi tantangan mengantarkannya pada kesuksesan yang besar. 

4. Sagitarius

ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/Eugen Aschenbrenner)

Sagitarius dikenal sebagai petualang sejati yang berani menghadapi tantangan baru. Visi mereka begitu luas dan selalu optimis dalam menghadapi setiap kondisi. Dengan modal tipis, mereka tidak takut memulai bisnis yang mungkin dirasa berisiko untuk orang lain.

Selain itu, mereka selalu memanfaatkan peluang di setiap kesempatan dan semangat pantang menyerahnya untuk menggapai tujuan bisnisnya begitu besar. Kegigihannya yang luar biasa menjadi kunci kesuksesan walaupun bisnisnya dimulai dengan modal yang minim.

5. Leo

ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/Parker Byrd)

Leo mempunyai jiwa kepemimpinan yang kuat dan karisma yang luar biasa. Walaupun modalnya terbatas, mereka tetap dengan percaya diri mengambil langkah untuk memulai bisnis.

Mereka yakin dengan kemampuannya dan dapat menginspirasi orang lain untuk ikut serta dalam bisnisnya. Selain itu, mereka tak takut untuk tampil beda dan selalu berupaya memberikan yang terbaik. Alhasil, bisnis yang dijalaninya sukses besar. 

Zodiak di atas memiliki kepercayaan diri yang tinggi dalam memulai bisnis, walaupun dengan modal yang terbatas. Mereka mempercayai kemampuannya dan meyakini kesuksesan ada di depan mata. 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team