Belakangan ini, gaya berpakaian business casual begitu populer di kalangan para fashion enthusiast. Ciri khas estetika busana business casual ini mengedepankan tampilan yang santai dan nyaman, namun juga tak meninggalkan aspek kerapian dan kesopanan.
Padu padan outfit business casual cocok diterapkan untuk bekerja atau acara formal lainnya. Sebab, gaya ini tetap menghadirkan personal style yang profesional dan kompeten. Sebagai referensi, berikut sederetan inspirasi outfit business casual yang bisa disontek dari Rania Sukandari. Keep scrolling!