Choi Soo Young, merupakan salah satu anggota dari girl group SNSD, yang masih hits hingga sekarang. Tidak hanya sebagai idol, Choi Soo Young, juga melebarkan sayapnya ke dunia seni peran. Kemampuannya dalam banyak hal, membuat banyak cewek menjadikannya sebagai role model.
Selain vokal dan akting yang memukau, gaya outfit Choi Soo Young juga begitu menarik perhatian. Ia banyak membagikan outfit yang dikenakan untuk berbagai acara pada sosial media pribadinya. Salah satunya outfit untuk hangout dengan busana santai, berikut ini rekomendasi girly style ala Choi Soo Young yang bisa diikuti.