Dalam dunia fashion, warna pink identik dengan kesan feminin, manis, dan lembut. Siapa pun yang mengenakannya pasti akan mendapatkan penampilan yang lebih cantik, menawan, dan penuh keceriaan. Sebab itu, outfit nuansa pink tak pernah kehilangan pesonanya di kalangan perempuan, khususnya bagi mereka yang sehari-harinya menyukai outfit dengan konsep girly.
Claresta Rara adalah salah satu selebgram hijabers asal Palembang yang kerap mengenakan outfit nuansa pink di berbagai kesempatan. Padu padan rok, blouse, hingga dress mampu membuat penampilan Rara menjadi lebih manis dan memesona. Biar gak penasaran, yuk, langsung saja simak artikel lengkapnya!