Kombinasi warna hitam putih adalah salah satu pilihan busana ikonik dalam dunia fashion. Dua warna ini tak hanya saling melengkapi satu sama lain, tetapi juga mampu menciptakan penampilan minimalis dengan kesan yang kuat dan sophisticated. Sebab itu, gaya ini sering kali diandalkan untuk tampil aman saat pergi kemana pun.
Bila ingin membuat gayamu jauh dari kata monoton, sesekali carilah referensi ide baru dari fashion influencer atau model. Seperti menyontek gaya Yoyo Cao yang kerap tampil stylish dalam balutan outfit hitam putih koleksinya. Biar gak penasaran, yuk, langsung kita intip potretnya!