8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!

Tampilan simpel, tapi kece abis!

Intinya Sih...

  • Sweater merupakan fashion item yang digemari banyak kalangan karena ukuran dan potongannya yang simpel dan nyaman digunakan sehari-hari.
  • Sweater mudah dipadu padankan dengan berbagai jenis pakaian, seperti celana jeans, rok, dan celana pendek untuk hangout.
  • Delapan ide mix and match sweater ala Fujianti Utami dapat dijadikan inspirasi untuk tampil simpel namun tetap kece.

Sweater menjadi salah satu fashion item yang digemari banyak kalangan. Punya ukuran simpel dengan potongan longgar, membuatnya nyaman digunakan sehari-hari. Sweater juga gampang dipadu padankan dengan jenis pakaian lainnya, mulai dari celana jeans, rok, sampai celana pendek.

Jika kamu tertarik mencoba mix and match busana dengan sweater untuk hangout, gak perlu bingung. Di bawah ini ada delapan ide mix and match sweater ala Fujianti Utami yang bisa dijadikan inspirasi. Yuk, intip OOTD-nya!

1. Sweater abu-abu dengan cargo pants adalah kombinasi sempurna untuk gaya simpel dan comfy. Lengkapi look dengan sneakers monokrom

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

2. Serba abu-abu. Fuji gunakan sweater berukuran oversized, cargo pants, dan sepatu warna ivory. Hasilkan gaya kasual trendi

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

3. Nuansa hitam-putih terpancar lewat sweater, short pants, dan sepatu boots. Sling bag senada, ampuh sempurnakan penampilannya

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

4. Manis dengan style minimalis. Padanan sweater warna navy dan short pants putih ini, nyaman banget dipakai buat daily

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)
Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Baca Juga: 8 Inspirasi Kado Dengan Bahan Rajut selain Sweater

5. Sweater kombinasi warna oranye dan hitam bisa bikin gayamu nyentrik. Short pants putih dan fisherman sandals hitam netralkan gaya

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

6. Padu padan sweater warna ivory, short pants, dan sepatu broken white ini boleh dicoba. Aksen belt pada sweater memberi kesan stylish

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

7. Kece dengan style one set. Fuji padukan crop sweater dan long pants. Anti ribet dipadu ankle boots putih dan one shoulder bag hitam, hits abis!

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

8. Terakhir, Fuji pamerkan sweater warna beige dengan wide leg pants ivory dan docmart shoes hitam. Comfy nan modis!

8 Ide Mix and Match Sweater ala Fujianti Utami, Hits untuk Hangout!ide mix and match sweater ala Fujianti Utami (instagram.com/fuji_an)

Berbagai ide mix and match sweater di atas bisa kamu aplikasikan untuk tampilan simpel namun tetap kece. Dengan meniru gaya sweater ala Fujianti Utami tersebut, dijamin penampilanmu bakal keren abis, deh!

Baca Juga: 8 Inspirasi OOTD dengan Rok ala Fujianti Utami, Kekinian dan Berkelas

Delvi Ayuning Photo Community Writer Delvi Ayuning

Menulis bukan sekadar menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya