5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!

Bangkitkan kepercayaan diri dengan aroma vanila yang manis

Wewangian yang elegan mampu tingkatkan kepercayaan diri. Tidak hanya itu saja, terkadang aroma parfum yang menenangkan juga bisa memperbaiki mood yang sedang berantakan.

Tidak heran jika sebagian orang menganggap bahwa parfum merupakan elemen yang penting dalam hidupnya.

Apakah kamu penggemar aroma vanila? Wangi yang khas dari vanila menjadi favorit bagi sebagian besar perempuan. Berikut ini adalah beberapa parfum beraroma vanila yang berasal dari brand lokal. Yuk, kita intip!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Parfum dengan Aroma Elegan, Harga Murmer!

1. Mykonos - Vanilla Clouds

5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!Mykonos - Vanilla Clouds (instagram.com/officialmykonos)

Saat pertama kali diluncurkan, parfum dengan aroma vanila dari Mykonos ini mendapat sambutan yang positif di tengah masyarakat.

Dengan kualitas internasional, brand lokal ini membuktikan kemampuannya bersaing dalam tren parfum. 

Gourmand vanilla, sweet marshmallow, dan fresh musks berpadu lembut untuk menemani hari-harimu. Sensasi warm & filrty mendominasi karakter dari seri Vanilla Clouds.

Penasaran mencobanya? Siapkan budget sekitar Rp120 ribu untuk mendapatkan sebotol wewangian vanila ini. 

2. Evangeline - Black Vanilla

5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!Evangeline Black Vanilla (instagram.com/evangeline.id)

Rekomendasi selanjutnya datang dari sebuah brand bernama Evangeline. Wewangian vanila datang dari sebotol parfum dengan seri Black Vanilla. Dengan aroma yang memikat, parfum ini juga menjadi salah satu best seller

Selain harganya yang terjangkau, aneka parfum dari Evangeline juga dikenal dengan ketahanannya.

Dengan harga sekitar Rp30 ribuan, kamu bisa mendapatkan koleksi eau de parfum Black Vanilla. Murah banget, kan?

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

3. Vitalis Eau De Royale Couture

5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!Vitalis Eau De Royale Couture (pesonavitalis.com)

Kiprah Vitalis dalam industri kecantikan telah dimulai sejak tahun 2003. Yap, telah 20 tahun lamanya brand ini turut mewarnai tren parfum.

So, kualitasnya gak perlu diragukan lagi. Untuk harga, Vitalis selalu menawarkan parfum-parfum dengan harga terjangkau bagi masyarakat Indonesia. 

Salah satu contoh parfum dengan aroma vanila yang elegan ialah Vitalis Eau De Royale Couture. Aromanya terinspirasi dari kemegahan sebuah kerajaan.

Bunga melati dari Persia, lily, dan vanila dari Madagaskar berpadu dengan manis dan eksotis. Sebotol Vitalis Eau De Royale Couture bisa kamu dapatkan mulai dari Rp48 ribu. 

4. LAUX Perfume - Cookies & Cream

5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!LAUX Perfume - Cookies & Cream (instagram.com/lauxperfume)

Seri Cookies & Cream ini merupakan salah satu best seller dari LAUX Perfume. Parfum berjenis eau de parfum ini dibanderol mulai dari kisaran harga Rp59 ribu saja. Dapatkan seri ini dalam versi 30 ml dan 50 ml. 

Perpaduan aroma vanilla, cake, dan creamy akan membuatmu jatuh cinta. Meski demikian, aroma vanila yang tercium tidak berlebihan. Kesan mewah dan menenangkan sangat melekat di parfum ini. 

5. MARS - Vanillenut

5 Rekomendasi Parfum Brand Lokal dengan Aroma Vanila, Mulai Rp30 Ribu!MARS - Vanillenut (instagram.com/mars_____2021)

Dengan packaging minimalis, EDP dari MARS menawarkan aroma yang elegan. Tersedia dalam kemasan 30 ml dan 50 ml, parfum ini dibanderol mulai dari Rp89 ribu. 

Seri Vanillenut adalah pilihan tepat buat kamu yang menyukai sensasi vanila. Aroma vanilla, coconut, powdery, dan peach berpadu dengan harmonis. Wewangian lembut ini akan menemani hari-harimu. 

Banyak orang terpikat dengan wewangian vanila yang manis dan menenangkan. Gak heran  parfum dengan seri ini selalu laris di pasaran. Dari kelima parfum di atas, adakah yang jadi andalanmu? 

Baca Juga: 5 Perbedaan Deodoran dan Parfum, Sudah Ada dari Zaman Mesir Kuno

elsamarchel Photo Community Writer elsamarchel

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya