9 Outfit Casual Hijab Motif Stripe ala Rania Sukandari! Fresh
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tampil menggunakan outfit berpola stripe, memang tidak pernah membosankan, deh! Pattern sederhana satu ini, bikin penampilan terlihat fresh. Jenis pola yang cocok untuk dipaduka dengan berbagai pilihan perpaduan outfit lainnya. Mulai dari rok, celana, hingga jumpsuit. Menambahkan pola garis-garis ke dalam OOTD sering kali membuat tampilan menjadi lebih hidup.
Mulai dari daleman untuk outer, knit, hingga kemeja, untuk top, pola stripe bisa dicoba dalam berbagai gaya pilihan. Masih aman juga dipadukan dengan berbagai pilihan tekstur bahan pakaian dan warna.
Pola stripe sendiri saat ini hadir dalam berbagai pilihan. Mulai dari horizontal, vertikal, sebagaian, hingga hanya setengan bagian dari outfit tertentu. Cek inspirasi terbarunya, dari gaya berpakaian selebram Rania Sukandari, yuk!
Baca Juga: 10 Inspirasi Outfit Hijab Cewek Kue ala Nira Novianti, Mudah Disontek!
1. Lebih berani, coba pilih pola stripe berwarna pink fanta cerah. Padukan bahan knit-nya dengan rok jeans dan sempurnakan dengan sneakers
2. Padukan knit stripe warna hijau sage, bersama dengan hijab dan rok plisket warna beige. Jadi cewek bumi yang look-nya tetap fresh!
3. Beri aksen lebih manis pada t-shirt stripe dengan mengenakan kemeja berkerah untuk dalamannya, kamu juga bisa pake fake collar!
4. Biar kemeja basic stripe kamu tidak monoton, coba deh tambahkan belt dan style seperti outer! Tambahkan flat shoes, cocok untuk ngopi sore
Editor’s picks
5. Tampil ala retro, dengan pilih top knit stripe wana-warni yang super gemas seperti ini. Style hijab pashmina ke samping, tambahkan rok jeans!
6. Black in black, pilih knit outer stripe hitam bersama dengan rok stripe hitam. Biar tak monoton, pilih hijab warna kontras, ya!
7. Kece untuk traveling, pilih top knit oversized dipadukan bersama celana jeans cutting bawah lebar, tambah aksesoris bucket hat dan sneakers
8. Coba jadikan t-shirt stripe milikmu sebagai inner outer blazer yang kamu kenakan! Untuk kesan casual, padukan bersama celana jeans
9. Tampil kasual dengan sentuhan boyish! Pilih t-shirt polo stripe perpaduan warna retro, aksesoris baseball hat, di tambah sandal gunung cantik
Yup! Beberapa ide kreatif OOTD dengan outfit stripe yang casual dari Rania Sukandari di atas, bisa kamu sontek, loh! Bikin koleksi outfit stripe kamu di rumah tampak lebih fresh dengan gunakan cara padu padan baru. Jangan ragu juga, pilih outfit stripe dengan lebih dari dua warna! Biar, penampilan andalanmu dengan pola ini terlihat variatif dan pastinya lebih mencuri perhatian!
Baca Juga: 10 Padu Padan Outfit Serba Hitam Selebgram Hijab Nadya Bella Silvya
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.