Semarang, IDN Times - PT Jasamarga Semarang Batang (JSB) memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada 19 April 2023. Sedangkan puncak arus balik diperkirakan mencapai puncak pada 25 April 2023.
Untuk mengantisipasi potensi kemacetan di ruas jalan Tol Batang-Semarang, Dirut JSB Nasrullah, telah meminta kepada pengelola proyek konstruksi jalan raya untuk menghentikan aktivitasnya sekitar maksimal tujuh hari sebelum Hari Raya Idulfitri Lebaran.
“Mulai tanggal 12 April 2023segala kegiatan konstruksi harus segera dihentikan. Agar tidak mengganggu lalin arus mudik dan arus balik,” ujar Nasrullah, Rabu (5/4/2023).