Semarang, IDN Times - Sebanyak 340 gerai kuliner Tong Tji Tea House dan Tong Tji Point yang tersebar di seluruh Indonesia resmi berlogo halal. Pemilik resmi brand, PT Cahaya Tirta Rasa mengumumkan kabar itu di Tong Tji Tea House, Mal Ciputra Semarang, Rabu (26/2/2025).
Sah! 340 Gerai Kuliner Tong Tji di Seluruh Indonesia Sudah Berlogo Halal

1. Jaminan kehalalan produk
Seluruh gerai Tong Tji Tea House dan Tong Tji Point kini telah memperoleh sertifikat halal dengan nilai Sistem Jaminan Halal (SJH) A+.
Tidak hanya gerainya saja, total 716 menu yang disajikan oleh Tong Tji Tea House dan Tong Tji Point juga telah tersertifikasi halal.
Direksi PT. Cahaya Tirta Rasa, Jessica Febrina mengatakan, pihaknya bersyukur atas kepercayaan masyarakat selama ini kepada Tong Tji. Sertifikat halal yang diberikan Kementerian Agama ini tidak sekadar kertas, tapi sebagai jaminan kehalalan atas produk yang Tong Tji hasilkan.
“Sertifikat halal ini sangat penting bagi kami agar pelanggan merasa tenang dan percaya bahwa seluruh makanan dan minuman yang kami sajikan telah memenuhi standar halal,” ungkapnya.
2. Tidak sekadar berikan perlindungan bagi pelanggan muslim
Selain itu, imbuh Jessica, sertifikat halal ini memotivasi Tong Tji untuk menjaga kualitas kebersihan agar semakin dipercaya oleh pelanggan dan masyarakat luas.
Untuk diketahui, PT Cahaya Tirta Rasa melakukan proses sertifikasi halal sejak bulan Oktober 2024 hingga Februari 2025. Proses ini lebih cepat dari prediksi yang seharusnya selesai di bulan Juli 2025.
Pada kesempatan tersebut penyerahan sertifikat halal secara simbolis diberikan oleh Sekretaris Satgas Halal Kementerian Agama Kanwil Provinsi Jawa Tengah, Ahmad Ridaurahman kepada Direksi PT. Cahaya Tirta Rasa, Jessica Febrina.
Satgas Halal Kementerian Agama Kanwil Provinsi Jawa Tengah, Ahmad Ridaurahman mengatakan, sertifikasi halal ini tidak sekadar memberikan perlindungan bagi pelanggan dari umat muslim saja. Akan tetapi, juga menjaga keamanan konsumen terhadap produk makanan dan minuman yang dijual di Tong Tji Tea House dan Tong Tji Point.
3. Akan membuka lebih banyak gerai
“Maka itu, dalam proses sertifikasi halal tidak hanya bahan-bahannya saja yang kami nilai, tetapi dapur dan alat masak harus dipastikan bersih sesuai standar halal. Bahkan, supplier yang memasok bahan makanan juga bersertifikat halal,” katanya.
Ke depan, PT. Cahaya Tirta Rasa berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan dengan membuka lebih banyak gerai agar lebih mudah diakses oleh masyarakat luas. Selain itu, variasi menu yang disajikan akan semakin beragam dengan tetap mempertahankan cita rasa khas Nusantara yang menjadi identitas Tong Tji.
Sementara, seiring sudah berlogo halal, PT. Cahaya Tirta Rasa berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan dengan membuka lebih banyak gerai agar lebih mudah diakses oleh masyarakat luas. Selain itu, variasi menu yang disajikan akan semakin beragam dengan tetap mempertahankan cita rasa khas Nusantara yang menjadi identitas Tong Tji.
“Tahun ini kami akan membuka 20 outlet baik baru maupun renovasi di sejumlah kota seperti Makassar, Kediri, Surabaya, hingga Solo,” tandas Jessica.