[BREAKING] Pasien Positif Virus Corona di Jawa Tengah Jadi 14 Orang

Jumlah ODP COVID-19 di Jawa Tengah 2.391 orang

Semarang, IDN Times - Jumlah pasien positif virus corona (COVID-19) di Jawa Tengah terus bertambah. Berdasarkan data yang disampaikan Juru Bicara Pemerintah COVID-19, Achmad Yurianto, hingga Sabtu (21/3) pukul 13.00 WIB, menjadi 14 pasien.

Sebelumnya, pada Kamis (19/3) sampai Jumat (20/3) jumlah pasien positif 12 orang. Namun hari ini tambah 2 pasien.

Dari keempat belas pasien itu, 3 orang telah meninggal dunia. Yakni 2 pasien di Solo dan 1 pasien di Semarang.

Sementara itu, berdasarkan data corona.jatengprov.go.id, total sampai Sabtu (21/3) pukul 15.00 WIB, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) di Jawa Tengah telah mencapai 2.391 kasus. Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 138 kasus.

Adapun dari laman yang sama, terdapat 3 kabupaten/kota di Jawa Tengah yang menjadi zona merah virus corona (Covid-19). Yaitu Kota Semarang, Solo, dan Magelang.

Baca Juga: Pasien Corona Nekat Berbaur dengan Warga di Solo, 17 Rumah Diisolasi

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya