Pemilu 2024 Bakal Ketat, KPU Jateng Minta Petugas Jangan Berbelit-belit

KPU sedang proses pendaftaran bacaleg

Semarang, IDN TimesKomisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah ekspektasi pelaksanaan kontestasi Pemilu 2024 mendatang akan berlangsung cukup ketat menyusul adanya tahapan pemilihan presiden dan calon legislatif yang berbarengan. 

Baca Juga: Kampanye Pemilu 2024 Cuma 75 Hari, KPU Jateng: Caleg Kudu Pakai Medsos

1. Teknis coblosan tahun 2024 mirip dengan tahun 2019

Pemilu 2024 Bakal Ketat, KPU Jateng Minta Petugas Jangan Berbelit-belitPanitia TPS saat menghitung perolehan suara di Lapas Kedungpane Semarang. Dok Humas Lapas Kedungpane Semarang

Ketua KPU Jateng, Paulus Widiyantoro mengatakan walaupun sebenarnya teknis pelaksanaan Pemilu 2024 dan 2019 hampir mirip, akan tetapi upaya yang dibutuhkan di lapangan sangat tinggi. 

"Sebenarnya kerja-kerja yang dilakukan petugas di tahapan coblosan 2024 hampir sama dengan tahun 2019. Sehingga kita sudah punya pengalaman menangani coblosan dengan lima surat suara sekaligus. Cuman yang harus diperhatikan sama petugas yaitu bagaimana mengoptimalkan peran aktifnya di lapangan. Jadi pelayanan yang diberikan ke masyarakat jangan berbelit-belit. Perlu dibikin efisien agar cepat tuntas," kata Paulus kepada IDN Times, Senin (8/5/2023). 

Seperti diketahui untuk pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang akan diikuti 17 parpol dan enam parpol lokal di Aceh. Dari 17 parpol itu, sepuluh merupakan parpol lama. Sedangkan tujuh lainnya adalah parpol baru. 

2. Baru empat bacaleg DPD yang menyerahkan persyaratan dukungan

Pemilu 2024 Bakal Ketat, KPU Jateng Minta Petugas Jangan Berbelit-belitBakal calon legislatif dari DPD RI Dapil Jateng, Bambang Sutrisno saat memasukan berkas pendaftaran di kantor KPU Jateng. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Paulus mengatakan saat ini terdapat empat tim KPU Jateng yang tengah mengebut proses verifikasi berkas untuk berkas bacaleg DPD RI Dapil Jateng. 

Bacaleg DPD RI yang sudah memasukkan berkas dan diterima KPU ada empat orang. Antara lain Bambang Sutrisno, Denty Eka Widi Pratiwi, Agus Mujayanto dan Kodirin. 

"Bacaleg lainnya yang belum menyerahkan berkas syarat pencalonan ada tujuh orang lagi," kata Paulus. 

3. Gus Yasin serahkan berkas dukungan tanggal 11 jam 11

Pemilu 2024 Bakal Ketat, KPU Jateng Minta Petugas Jangan Berbelit-belitWagub Jateng Taj Yasin Maimoen saat memberikan pernyataan bersama Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengenai dampak dari aksi perampokan toko kelontong di Karangreja, Kabupaten Cilacap. (IDN Times/Dok Humas Wagub Jateng)

Ketujuh bacaleg yang dimaksud Paulus atas nama Lamaatus Shobah Dimyati Rois, Joko Dalmadyo, Taj Yasin Maimoen, Ahmad Baligh Muaidi dan Muhdi. 

"Gus Yasin akan serahkan berkas dukungan pencalonannya tanggal 11 Mei jam 11 siang. LO nya sudah sampaikan ke kami kalau Gus Yasin akan datang langsung," ujarnya. 

4. PKS daftarkan bacalegnya Senin Siang

Pemilu 2024 Bakal Ketat, KPU Jateng Minta Petugas Jangan Berbelit-belitilustrasi - Suasana Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PKS di Jakarta Pusat, Selasa (21/6/2022). Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Sekjen PKS Habib Aboe Bakar membacakan ikrar PKS. (IDN Times/Melani Putri)

Sementara pengurus parpol yang mendaftarkan para bacalegnya yaitu PKS hari ini pukul 13.30. Informasi dari pihak KPU, ada 100 pengurus dan bacaleg PKS yang datang untuk mendaftarkan berkas dukungannya dengan naik ojek dari markas DPW PKS di Jalan Kelud Raya, Sampangan Semarang. 

Lalu NasDem mendaftarkan bacaleg ke KPU Jateng tanggal 10 Mei dan Demokrat mendaftarkan bacaleg tanggal 12 Mei, jam 09.30.

Baca Juga: Denty Serahkan Syarat Dukungan 7.777 KTP ke KPU Jateng saat Hari Ibu

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya