Warga Jateng Boleh Sembelih Hewan Kurban yang Tertular PMK Gejala Berat
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Semarang, IDN Times - Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen memperbolehkan umat Muslim di wilayahnya untuk menyembelih hewan kurban yang tertular penyakit mulut dan kuku (PMK).
1. Gus Yasin izinkan warga sembelih hewan kurban yang tertular PMK
Gus Yasin, sapaannya mengungkapkan hewan ternak yang tertular PMK dengan gejala klinis ringan tetap sah digunakan sebagai hewan kurban saat Idul Adha nanti.
Ia mengatakan aturan tersebut mengacu pada Fatwa MUI Nomor 32 tahun 2022.
"Alhamdulillah dari MUI juga sudah memberikan fatwa bahwa hewan kurban yang sudah memenuhi empat syarat dari syariat itu dibeli. Tetapi ketika nanti di bulan Dzulhijjah sampai hari tasrik ketiga ada yang mengalami sakit, terjangkit penyakit PMK tersebut, kita lihat dulu. Kalau memang sapi atau kambingnya itu masih kategori ringan, itu boleh dilakukan penyembelihan," kata Gus Yasin dalam keterangan yang diterima IDN Times, Kamis (9/6/2022).
Baca Juga: Merebak PMK, Permintaan Sapi di Jateng Tetap Stabil, Konsumen Beli Langsung ke Peternak
2. Hewan dengan gejala ringan cirinya lesu, kukunya melepuh dan keluar liur
Dalam Fatwa MUI, katanya terdapat tiga hukum antara lain sah, tidak sah dan tidak memenuhi syarat sebagai hewan kurban. Gus Yasin berkata hewan yang terkena PMK dengan gejala ringan tetap sah atau layak disembelih saat Idul Adha.
Editor’s picks
Menurutnya gejala ringan yang ia maksud mulai melepuh ringan pada celah kukunya, kondisi hewan yang lesu, tidak nafsu makan dan keluar air liur yang berlebihan.
3. Gus Yasin juga persilahkan warganya sembelih hewan kurban dengan gejala berat
Sedangkan hewan ternak yang tidak sah disembelih, katanya yaitu yang memiliki gejala PMK stadium berat. Meliputi melepuh pada kuku sampai terlepas, pincang, tidak bisa berjalan dan tubuh hewan sangat kurus.
Walau begitu, ia menekankan jika hewan ternak dengan gejala PMK kategori berat masih bisa disembelih saat Idul Adha kalau kondisinya bisa disembuhkan dalam tentang waktu 10-13 Dzulhijjah.
Namun hukumnya daging hewan tersebut dianggap sedekah dan tidak lagi menjadi hewan qurban. "Sebenarnya nggak masalah sih. Inti dari kurban itu kan ya shodaqoh juga," akunya.
4. Warga biasa beli hewan kurban H-10 Idul Adha
Ia mengimbau masyarakat tidak perlu panik bila menemukan hewan kurban yang tertular PMK. Sebab, ia menganggap penyakit yang menyerang hewan berkuku belah ini masih bisa diobati.
Sebagian masyarakat ada yang membeli hewan kurban sebelum Idul Adha. Alasannya agar mendapat harga yang lebih murah.
"Kemarin kita bicara dengan Dinas Kesehatan Hewan dan Dinas Pertanian kami, juga sudah mengantisipasi ini. Bagaimana kami di Provinsi Jateng salah satu penyedia peternakan terbesar di Indonesia. Artinya kita siapkan menjelang Idul Adha. Akan tetapi memang biasanya masyarakat (membeli) hewan kurban tidak mendadak. Biasanya ada yang 10 hari sebelumnya, bahkan ada yang saat ini sudah beli. Nah ini perlu kita antisipasi kesehatannya bagaimana," pungkasnya.
Baca Juga: MUI Jateng Pastikan Hewan Kurban yang Kena PMK Halal Dikonsumsi