Warga Jateng! Waspadai Banjir Rob 1 Meter saat Akhir Tahun

Nelayan harus sering update cuaca

Semarang, IDN Times - Air pasang alias banjir rob diperkirakan akan menerjang wilayah pesisir Jawa Tengah dengan ketinggian bervariasi saat akhir tahun nanti. Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Emas Semarang meminta kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terutama bagi yang beraktivitas pada dini hari hingga Subuh. 

1. Ketinggian rob saat akhir tahun mencapai 1-1,1 meter

Warga Jateng! Waspadai Banjir Rob 1 Meter saat Akhir TahunIDN Times/Dhana Kencana

Ganis Erutjahjo, Koordinator Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Emas mengatakan dalam kurun waktu tanggal 25-29 Desember nanti, banjir rob bakal melanda pesisir Pantura setinggi 1-1,1 meter. 

"Ketinggian banjir rob akan mencapai puncaknya pada jam 02.00-05.00 WIB. Kita memprediksi ketinggian rob kurang lebih 1-1,1 meter," kata Ganis kepada IDN Times, Kamis (16/12/2021). 

Baca Juga: Abrasi dan Akresi Rusak Ribuan Lahan Pantura Jateng, Ini Daerah yang Terparah

2. Waspadai banjir rob yang disusul dengan hujan deras

Warga Jateng! Waspadai Banjir Rob 1 Meter saat Akhir TahunIlustrasi hujan (IDN Times/Sukma Shakti)

Ganis mengatakan prediksi puncak banjir rob itu selaras dengan analisa yang dilakukan Pusdalops TNI AL Semarang. Ia berkata warga pesisir perlu berhati-hati jika banjir rob juga disusul dengan curah hujan yang lebat yang datang dari hulu menuju ke hilir sungai. 

Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk cermat mengamati update cuaca dari BMKG secara realtime.

"Karena biasanya di akhir tahun ada peningkatan mobilitas masyarakat, maka sebaiknya waspada dengan potensi banjir rob yang melanda Pantura Jawa Tengah. Apalagi selama tanggal 10-13 Desember kemarin ketinggian air pasang sudah mulai meningkat, terakhir yang kita pantau setinggi 163 sentimeter," akunya. 

3. Ketinggian ombak Laut Jawa masuk kategori sedang

Warga Jateng! Waspadai Banjir Rob 1 Meter saat Akhir TahunIlustrasi pencemaran laut. (ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah)

Selain itu, gelombang Laut Jawa sejauh ini masih terpantau masuk kategori sedang dengan ketinggian 1,25 meter-2 meter. Sedangkan di sepanjang perairan Brebes hingga Kendal, ombaknya melandai sekitar 0,5-1,25 meter. 

Untuk wilayah perairan Jepara hingga Pati dan Rembang, katanya tinggi gelombang laut hanya kisaran 0,1 meter-0,5 meter. Kecepatan angin rata-rata di perairan Laut Jawa berkisar antara 2-12 knot perjam. 

"Tapi pas mendekati momentum tutup tahun nanti, tinggi gelombang Laut Jawa kisaran 2 meter dengan kecepatan angin 20 knot. Maka dari itu, kita tetap memantau kondisi asmosfer udara dan tinggi gelombangnya setiap hari. Jika ada perubahan yang signifikan akan segera dilaporkan kepada masyarakat," terangnya.

4. Nelayan sebaiknya menepi jika muncul angin kencang di pantai

Warga Jateng! Waspadai Banjir Rob 1 Meter saat Akhir TahunIlustrasi (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Ganis menyarankan kepada para nelayan dengan perahu kecil supaya jangan melaut bila kecepatan angin di bibir pantai mencapai 15 knot perjam. Hal ini mengingat saat akhir tahun, hujan akan mengguyur wilayah Jawa Tengah sehingga sangat mempengaruhi perubahan kecepatan angin. 

"Kalau ada angin kencang dengan kecepatan 15 knot mendingane nelayan berperahu kecil menepi atau jangan melaut dulu. Karena saat akhir tahun akan muncul perubahan cuaca yang sangat cepat. Kami harapkan nelayan kecil agar selslu memperhatikan info dari BMKG," paparnya. 

Baca Juga: Polisi Periksa KONI Jateng Usut Tabrakan Perahu Naga di Cilacap

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya