Imbas COVID-19, Pendaftaran SBMPTN 2020 di UNS Diundur, Cek Jadwalnya!

Ada perubahan jadwal seleksi masuk perguruan tinggi

Surakarta, IDN Times - Melalui surat edaran tim pelaksana Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo secara resmi melakukan perubahan jadwal pelaksanaan ujian tulis berbasis komputer (UTBK) dan pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020. Penundaan tersebut dilakukan berkenaan dengan mewabahnya virus corona (COVID-19) khususnya di Kota Solo.

1. Pendaftaran UTBK dan SBMPTN diundur bulan Juni 2020

Imbas COVID-19, Pendaftaran SBMPTN 2020 di UNS Diundur, Cek Jadwalnya!bimbelsbmptn.com

Ketua Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Prof. Ahmad Yunus menyatakan diundurnya jadwal pendaftaran dan pelaksanaan UTBK tersebut sesuai dengan Surat Edaran Tim Pelaksana Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Nomor: 11/SE.LTMPT/2020 tentang Pelaksanaan Jadwal UTBK 2020.

Sedianya pelaksanaan UTBK 2020 akan dilaksanakan pada tanggal 20-26 April 2020. Namun adanya pandemi virus corona, ini jadwal pendaftaran UTBK dan SBMPTN diundur menjadi tanggal 2-20 Juni 2020.

"Untuk waktu pendaftaran UTBK dan SBMPTN diundur tanggal 2-20 Juni 2020. Kemudian pelaksanaan UTBK diundur pada tanggal 5-12 Juli 2020 serta pengumuman SBMPTN pada tanggal 25 Juli 2020," ungkapnya, Rabu (8/4).

Baca Juga: Pemudik Banyak yang Datang, Pemkot Solo Perpanjang Status KLB

2. Pendaftaran UTBK dan SBMPTN 2020 dilakukan secara bersamaan

Imbas COVID-19, Pendaftaran SBMPTN 2020 di UNS Diundur, Cek Jadwalnya!google.com

Pendaftran UTBK dan SBMPTN 2020 dalam jadwal terbaru dilakukan secara bersamaan dalam satu kali proses. Peserta diwajibkan memilih lokasi tes pusat UTBK sekaligus PTN dan program studi yang diinginkan.

"Dalam surat edaran tersebut juga disampaikan bahwa pendaftaran UTBK dan SBMPTN oleh peserta dilakukan satu kali bersamaan. Peserta harus memilih lokasi tes pusat UTBK dan memilih Perguruan Tinggi Negeri (PTN) serta Program Studi (Prodi) tujuan," jelasnya.

Adapun materi yang diujikan dalam UTBK 2020 yakni tes potensi skolastik (TPS), yang meliputi penalaran umum, pengetahuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, serta kemampuan memahami bacaan dan menulis.

"Materi tes yang diujikan pada UTBK ini adalah tes potensi skolastik. Setiap peserta hanya diijinkan maksimal mengambil satu kali tes. Kemudian untuk pelaksanaan tes dilaksanakan dalam empat sesi setiap harinya," pungkasnya.

3. Jadwal pendaftaran UTBK dan SBMPTN 2020

Imbas COVID-19, Pendaftaran SBMPTN 2020 di UNS Diundur, Cek Jadwalnya!Dok.Humas UNS

Berikut jadwal detail untuk UTBK dan SBMPTN.

1. Pendaftaran UTBK dan SBMPTN dilaksanakan pada tanggal 2-20 Juni 2020

2. Pelaksanaan UTBK 2020 dilaksanakan pada tanggal 5-12 Juli 2020

3. Pengumuman SBMPTN 2020 dilaksanakan pada 25 Juli 2020

Baca Juga: 5 Info Ini Penting Kamu Pantau Pasca Penutupan Pendaftaran SNMPTN 2020

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya