Sandiaga Dukung Realisasi Penerbangan Internasional ke Solo

Singapura dan Malaysia dibidik jadi rute tujuan Solo.

Surakarta, IDN Times - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno mendukung Pemerintah Kota (Pemkot) Solo dalam merealisasikan penerbangan internasional langsung atau direct flight ke Solo.

Pihaknya bahkan akan segera melakukan koordinasi dengan Kementrian Perhubungan (Kemenhub) terkait pembukaan dirct flight tersebut.

Baca Juga: Terpikat Tarian Unik asal Solo, Sandiaga Uno Beri Bantuan Buat Seniman

1. Banyak event berskala internasional di Solo.

Sandiaga Dukung Realisasi Penerbangan Internasional ke SoloPintu keberangkatan Bandara Adi Soemarmo, Solo (IDNTimes/Larasati Rey)

Sandi mengatakan realisasi direct flight tersebut menjadi projektori yang sangat positif bagi peningkatan pariwisata di daerah. Terlebih event Asean Toursm Forum akan digelar di Indonesia.

Sandi mengaku dirinya bersama Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka yelah melakukan koordinasi dengan beberapa maskapai untuk mengajukan izin terkait pembukaan penerbangan internasional tersebut.

"Tadi saya atas permintaan Pak Wali sudah berhubungan dengan beberapa maskapai untuk mengajukan ijin itu dibantu oleh Mas Wali dengan rekomendasi saya akan langsung berkomunikasi dengan Pak Menteri perhubungan untuk menambah penerbangan langsung dari luar negri ke Solo," kata Sandiaga usai menghadiri acara Workshop Kota Kreatif di Solo, Sabtu (2/7/2022).

2. Sandiaga janji percepat direct flight ke Solo.

Sandiaga Dukung Realisasi Penerbangan Internasional ke SoloMenparekraf Sandiaga Uno diacara Workshop Kota Kreatif Solo. (IDN Times/Larasati Rey)

Lebih lanjut, Sandi berjanji akan mempercepat proses perijinan pembukaan direct flight teraebut, ia memprediksi sekitar 3-4 bulan kedepan Solo akan memiliki internasional direct flight, yang sempat hilang di Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo.

"Apalagi ada Asean Paragames (APG) 2022 event yang besar ini kan perlu direct connection Kan next yang paling dekat G20," katanya.

Sandi memprediksi direct flight yang selama ini paling diminati yakni tunjuan Changi Singapura dan KLIA Malaysia. Melihat event nasional maupun internasional yang ada di Solo, ia optimis bisa menjadi sarana kebangkitan yang bisa diwujudkan bersama.

3. Bulan Juli direct flight ditarget realisasi.

Sandiaga Dukung Realisasi Penerbangan Internasional ke SoloWalikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (IDN Times/Larasati Rey)

Dikesempatan yang sama, Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka bahkan sempat mengeluhkan hilangnya direct flight ke Solo tersebut. Ia mengaku pada saat duduk di bangku SD dan SMP dirinya sering bolak balik ke Singapura melalui bandara Adi Soemarmo Solo, namun saat ini tidak ada lagi.

Menurutnya, adanya event ASEAN Para Games ini akan kembali menghidupkan rute yang selama ini hilang.

"Sudah saya sampaikan ke beliau saat keluar pesawat langsung tadi, bukan untuk Para Games saja tapi juga untuk pariwisata kita kedepan, kita gembar gembor promosi ra ono direct flight e percuma," katanya.

"Aku tu kat zaman SD SMP bolak balik ko Singapore ko Solo lho saiki malah hilang," imbuhnya.

Untuk mewujudkan kembali internasional direct flight tersebut Gibran bahkan meminta tolong ke sejumlah kementrian dan BUMN untuk membuka kembali rute penerebangan daei Solo ke luar negeri. Pihaknya mentarget direct flight tersebut akan segera terealisasi pada bulan Juli ini.

"Ya paling tidak kalau tidak bisa langsung ke Solo, transit Jakarta juga bisa. Saat ini sedang dipersiapkan ini tergantung para-para menteri," pungkasnya.

Baca Juga: Perdana, Jadwal Solo Fashion Week 2022 Digelar 1-3 Juli

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya