Ini Penyebab Keracunan Timus di Tegal yang Akibatkan 2 Orang Meninggal

Aci dibeli lebih dari satu bulan

Tegal, IDN Times - Sebelas korban keracunan timus ubi goreng yang dua diantaranya meninggal dunia, diduga keracunan tepung aci kedaluwarsa. Hal ini terungkap, setelah korban selamat yang juga pembuat timus menceritakan kronologi kejadiannya kepada IDN Times, Jumat (27/12) siang.

Baca Juga: Keluarga Korban Tewas Keracunan Timus Goreng di Tegal Tak Mau Menuntut

1. Ubi diambil dari kebun salah satu korban dan telah dipastikan matang

Ini Penyebab Keracunan Timus di Tegal yang Akibatkan 2 Orang MeninggalIDN Times/ Istimewa

Sang pembuat timus, Umi Nuroh (55) menyebutkan, kronologi kejadian bermula saat dirinya membuat timus goreng untuk cemilan para buruh pabrik. Mulanya, dia mengupas beberapa ubi yang didapat dari kebunnya sendiri beberapa minggu lalu.

Setelah dikupas dan dicuci bersih, ubi kemudian dikukus hingga matang. Untuk memastikan matang, Umi sempat mencicipi ubi tersebut bersama suaminya. Karena akan membuat timus, Umi kemudian mencampurkan ubi tersebut dengan tepung terigu.

“Sesudah dikukus sampai matang, ubi saya tumbuk halus dulu dan diberi gula pasir. Lalu, baru dicampur dengan adonan tepung terigu,” katanya.

2. Timus diduga tercampur tepung aci kedaluwarsa

Ini Penyebab Keracunan Timus di Tegal yang Akibatkan 2 Orang MeninggalIDN Times/ Istimewa

Umi kembali menceritakan, campuran ubi dan tepung terigu yang telah menjadi adonan kemudian dibuat bulat menyerupai bakso. Namun, setelah digoreng, adonan tersebut justru hancur tidak menyatu.

Atas inisiatifnya, Umi kemudian mencampurkan adonan tepung aci agar adonan kembali berbentuk bulat saat digoreng. Setelah berhasil, Umi mengaku sempat mencicipi dan mengaku tidak ada rasa aneh saat melumat beberapa buah timus. Namun, dirinya juga menyangsikan tepung aci yang digunakan sudah berumur alias kedaluwarsa.

“Pakai adonan terigu malah rusak, lalu saya coba pakai aci dan berhasil jadi bulat-bulat. Tetapi saya juga ragu, kalau tepung aci yang dipakai sudah lama dibeli. Kurang lebih ada satu bulanan,” akunya.

3. Kandungan berbahaya timus goreng bereaksi cepat

Ini Penyebab Keracunan Timus di Tegal yang Akibatkan 2 Orang MeninggalIDN Times/ Muchammad Haikal

Lebih lanjut Umi menjelaskan, beberapa porsi timus goreng yang berhasil dibuatnya kemudian disajikan kepada para buruh bersamaan dengan minuman teh panas. Namun, selang beberapa jam kemudian, sejumlah buruh mengalami pusing, mual hingga muntah-muntah.

“Saya kasih sekitar jam 10.00 WIB, lalu menjelang zuhur sudah bereaksi. Rasanya tidak enak, keluar keringat dingin, pusing dan mual pengin muntah,” bebernya.

Baca Juga: [BREAKING] 11 Orang di Tegal Keracunan Timus Goreng, 2 Meninggal

4. Proses pemeriksaan tetap berjalan

Ini Penyebab Keracunan Timus di Tegal yang Akibatkan 2 Orang MeninggalIDN Times/ Muchammad Haikal

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Tegal, AKP Gunawan Wibisono menyebutkan, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium di Semarang, guna memastikan penyebab belasan orang keracunan. Diperkirakan, hasil tersebut akan diketahui satu pekan ke depan.

Ihwal proses hukum, Gunawan menegaskan kasus tersebut terus berjalan, agar secara yuridis memiliki kepastian. Meski pihak keluarga korban meninggal dunia telah mengganggap kejadian tersebut murni karena musibah.

“Prosedur dan tahapan-tahapan tetap kita lewati. Untuk ada kepastian dari segi yuridis dan dari segi kesehatan ada warning bagi masyarakat. Agar apa, agar dalam memasak lebih berhati-hati lagi,” pungkas Gunawan saat ditemui di Mapolres Tegal.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya