2 Pejabat Pemkab Banyumas Tetap Dilantik Meski Positif Virus Corona

Ada 264 pejabat yang dilantik dalam waktu yang bersamaan

Banyumas, IDN Times - Bupati Banyumas, Ir Achmad Husein, melantik 264 pejabat di Pendapa Sipanji, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah pada Senin (4/1/2021). Dua di antara pejabat itu dilantik secara virtual lantaran berstatus terkonfirmasi positif akibat COVID-19.

1. Masing-masing dilantik dari rumah dan RSUD Banyumas

2 Pejabat Pemkab Banyumas Tetap Dilantik Meski Positif Virus CoronaBupati Banyumas, Ir Achmad Husein, melantika 264 pejabat di Pendapa Sipanji, Senin (4/1/2021). Dua di antara pejabat itu dilantik secara virtual karena berstatus terkonfirmasi positif COVID-19. Dok. IDN Times/bt

Dua pejabat tersebut adalah Sutarno, yang semula Kepala Bidang Sandi, Teknologi Informasi dan Komunikasi Dinkominfo dilantik menjadi Sekretaris Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UMKM. Ia naik golongan dari eselon III B menjadi Eselon III A

Satu lagi Uju Djubaidah yang dilantik sebagai Kasi Pengelolaan Aset Desa Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa yang sebelumnya menjabat Kasi Fasilitas Lembaga Kemasyarakatan Desa di kantor dinas yang sama. Uju menjadi pejabat eselon IV A.

Mereka dilantik fasilitas isolasi masing-masing, dari rumah dan dari rumah sakit.

"Dua-duanya positif, satu isolasi mandiri di rumah dan yang satunya lagi dirawat di RSUD Banyumas," kata Bupati Banyumas, Achmad Husein.

Baca Juga: Dua Anggota DPRD Banyumas Positif COVID-19 Pulang dari Kunjungan Kerja

2. Pelantikan dilakukan terpisah untuk menghindari kerumunan

2 Pejabat Pemkab Banyumas Tetap Dilantik Meski Positif Virus CoronaRohaniwan pada pelantikan pejabat di Pemkab Banyumas, Senin (4/1/2021). Dok. IDN Times/bt

Sesuai protokol kesehatan, pelantikan ratusan pejabat itu dilakukan secara terpisah agar tidak menimbulkan kerumunan. Pelantikan digelar di lima tempat berbeda melalui telekonferensi secara daring.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKDD) Banyumas Achmad Supartono mengatakan, lokasi utama pelantikan terdapat di Pendapa Sipanji. Lokasi lain tersebar di Dinas Pendidikan, Dinas Pekerjaan Umum dan dua dari tempat isolasi.

"Kondisinya (Sutarno dan Uju Djubaidah) sudah membaik, memang harus dilantik karena syaratnya seperti itu," kata Supartono.

3. Kasus positif COVID-19 di Banyumas masih tinggi

2 Pejabat Pemkab Banyumas Tetap Dilantik Meski Positif Virus CoronaBupati Banyumas, Ir Achmad Husein, melantika 264 pejabat di Pendapa Sipanji, Senin (4/1/2021). Dua di antara pejabat itu dilantik secara virtual karena berstatus terkonfirmasi positif COVID-19. Dok. IDN Times/bt

Data kasus COVID-19 di Banyumas per 4 Januari 2021 menunjukkan ada 865 pasien terkonfirmasi positif COVID-19. Sebanyak 300 pasien dirawat di rumah sakit dan 565 menjalani isolasi mandiri.

Sementara kasus kematian mencapai 169 orang dari total 3.714 kasus sejak penetapan pandemik. Sebanyak 2.680 pasien dinyatakan sembuh dari COVID-19.

Baca Juga: Kasus Aktif COVID-19 Banyumas Melejit, Pesta Hajatan Dilarang 

Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan COVID-19, menggelar kampanye 3 M : Gunakan Masker, Menghindari Kerumunan atau jaga jarak fisik dan rajin Mencuci tangan dengan air sabun yang mengalir. Jika protokol kesehatan ini dilakukan dengan disiplin, diharapkan dapat memutus mata rantai penularan virus. Menjalankan gaya hidup 3 M, akan melindungi diri sendiri dan orang di sekitar kita. Ikuti informasi penting dan terkini soal COVID-19 di situs covid19.go.id dan IDN Times.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya