Semarang, IDN Times - Polda Jawa Tengah masih berusaha mengulik identitas sejumlah korban dukun pengganda uang di Banjarnegara, Slamet Tohari. Dari 12 korban yang ditemukan baru delapan yang sudah diketahui identitasnya dan jenazahnya sudah diambil pihak keluarga.
"Dari 12 korban, delapan sudah diambil keluarga. Data ante mortem sudah dicocokkan dengan pihak keluarga. Dan dinyatakan benar. Jadi cukup valid identitasnya," kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes M Iqbal Alqudusy di Semarang, Kamis (27/4/2023).