Ilustrasi ASN (ANTARA FOTO/Teguh Prihatna)
Kendati tak merinci sanksi yang akan diberikan, namun Gibran menegaskan sanksi tersebut tak akan pandang bulu. Ia bahkan mewanti-wanti bagi ASN agar tidak melanggar ketentuan tersebut.
"Ojo pokokmen ojo, tidak boleh. Di tempat saya juga tidak open house, tidak boleh semua," terang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat ditemui, Kamis (24/03/2022).
Tak hanya untuk ASN, gibran juga menghimbau kepada masyarakat,agar bisa mengurangi aktivitas kumpul bersama seperti acara buka bersamanya, dan acara buka bersama bisa digelar bersama keluarga.
"Bukan dilarang, kalau bisa buka bersama di rumah bersama keluarga. Itu tetap berisiko, kalau untuk ibadah silahkan tidak ada larangan," ungkapnya.