Semarang, IDN Times - Sejumlah warga Kota Semarang melaporkan penyaluran bantuan sembako bergambar bakal calon walikota kepada Badan Pengawas Pemilu setempat.
Menurut Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Kota Semarang, Naya Amin Zaini, ada empat sampai tujuh orang yang mengadukan pemberian bantuan sembako tersebut kepada pihaknya beberapa hari terakhir.
"Dari laporan yang kami dapatkan, ada empat sampai tujuh orang yang lapor kepada kami kalau ada bansos COVID-19 yang memuat gambar bakal calon di Pilwakot Semarang. Saat ditelusuri, gambarnya memang sangat identik dengan calon yang dimaksud," kata Naya kepada IDN Times tanpa merinci identitas bakal calon yang dimaksud, Senin (4/5).