Seekor kucing menjalani penyuntikan untuk vaksinasi rabies di kantor Barantin Jateng. (IDN Times/Dok Humas Barantin Jateng)
Selain itu memperkuat interaksi antara karantina dengan instansi dan masyarakat dalam mencegah masuk tersebarnya rabies karena serangan rabies ke manusia berakibat fatal berupa kematian. "Sinergi yang baik akan terus dilakukan secara rutin dan berkelanjutan," katanya.
Pada kesempatan yang sama, salah satu masyarakat setempat yang hadir menyampaikan harapannya agar kegiatan kegiatan ini rutin dilaksanakan dan diperbanyak dengan varian vaksinasi lainnya.
Untuk menyemarakkan hari karantina nasional, pihak Barantin mengadakan pemeriksaan kesehatan bagi ASN, non ASN, dan masyarakat setempat. Fasilitas layanan yang diberikan berupa pengecekan tekanan darah, kadar gula darah, parameter kesehatan dan konsultasi kepada tim medis.
"Harapan besar semoga selalu tercipta semangat pola hidup sehat dan terus digaungkan sebagai bagian dari budaya kerja serta pelayanan publik. Momen istimewa peringatan Hari Ulang Tahun Karantina ke-148 memberikan konstribusi langsung kepada masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan bersama," tandasnya.