Kudus, IDN Times — Kabupaten Kudus diguncang kasus perjudian yang menyeret anggota DPRD aktif. Kasus itu berdampak serius di internal Partai Nasdem, tempat tersangka bernaung. Superiyanto, yang juga menjabat Ketua DPD Partai Nasdem Kudus, memilih mengundurkan diri dari jabatannya setelah ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi.
Penggerebekan yang dilakukan pada Sabtu (19/7/2025) malam di Desa Karangrowo, Kecamatan Undaan, membongkar praktik judi domino di area belakang warung kopi. Dari lima tersangka yang diamankan, satu di antaranya merupakan anggota DPRD aktif.
“Saat penggerebekan dilakukan, memang benar kami menemukan salah satu pelaku berinisial S yang merupakan anggota DPRD Kudus,” kata Kapolres Kudus, AKBP Heru Dwi Purnomo.