Salatiga, IDN Times - Aparat kepolisian menyatakan seorang mahasiswa IAIN Salatiga yang bernama Asif I Ahany mengalami lemah jantung ketika ikut kegiatan Mapala di Gunung Telomoyo.
Kasi Humas Polsek Tingkir, AKP Hari Slamet Trianto mengatakan penyakit yang diidap Asif terungkap dari hasil pemeriksaan yang dilakukan dr Koesworo sebagai dokter jaga di RST dr Asmir Salatiga.
"Hasil tindakan medis diketahui saudara Asif kecapekan dan lemah jantung sehingga menyebabkan meninggal dunia," kata Hari, Jumat (14/1/2022).