Saking overloadnya, katanya saat ini terdapat 13 petugas keamanan yang standby di setiap jadwal regu jaga. Ia bilang kekuatan personelnya sangat tidak seimbang bila ditilik dari jumlah narapidana yang ada saat ini.
"Namun dengan segala keterbatasan jumlah petugas, kita komitmen tetap selalu semangat melaksanakan pekerjaan dan memberikan pelayanan yang maksimal kepada narapidana," ujar Dadi.
Lebih jauh lagi, ia mengaku pemindahan narapidana juga sudah mengacu pada surat perintah Kepala Kantor Kemenkumham Jateng yang mengatur tentang pemindahan narapidana dalam rangka pembinaan, keamanan sekaligus mengurangi over kapasitas.
"Kita pindahkan napi-napi ini supaya bisa memutus mata rantai jaringan narkoba yang dilakukan antar narapidana," ucapnya.