Kaesang Pangarep saat hadiri kongres PSI (dok. Humas PSI)
Kini, pada Pemilu Raya PSI yang berlangsung sejak Sabtu (19/7/2025) di Solo, Kaesang kembali mencalonkan diri sebagai Ketua Umum. Ia bersaing dengan dua nama lain, Ronald Sinaga alias Bro Ron dan Agus Mulyono Herlambang.
Di hari pertama pemungutan suara, Kaesang justru berada di posisi kedua, sementara Bro Ron unggul di puncak klasemen suara sementara. Untuk diketahui, proses e-voting Pemilu Raya PSI berlangsung hingga 18 Juli 2025 pukul 23.59 WIB. Dari total 187.306 pemilih terverifikasi, baru sekitar 10.000 suara yang masuk di hari pertama.
“Posisi sementara, pukul 11.00 WIB, yang nomor satu Bro Ron, nomor dua Mas Kaesang, dan nomor tiga Bro Agus,” ungkap Plt Ketua Umum PSI, Andy Budiman yang juga menjabat sebagai Ketua Steering Committee Kongres PSI, dalam konferensi pers, Sabtu (18/7/2025).
Meski belum unggul, Kaesang tetap optimistis. Ia bahkan mengumbar janji akan membawa nama-nama besar bergabung dengan PSI jika kembali dipercaya memimpin.
“Yang pasti kita juga harus bersiap menunggu tokoh besar yang akan bergabung di PSI,” ujar Kaesang usai mendaftar di Kantor DPP PSI, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
“Tokoh besar itu bukan hanya satu. Insyaallah akan sangat-sangat besar, banyak tokoh yang bergabung dengan PSI,” tambahnya.