Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Tegaskan Tetap Solid, Demokrat Jateng Maksimalkan Pemenangan Pileg 2024

Ketua DPD Demokrat Jateng Rinto Subekti saat ikut mengecek proses verifikasi berkas bacaleg yang didaftarkan di KPU Jateng. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Semarang, IDN Times - Sejumlah pengurus Partai Demokrat Jawa Tengah telah memetakan wilayah dapilnya masing-masing guna mengoptimalkan pemenangan untuk bursa Pileg 2024 mendatang. Tak kurang ada 120 bacaleg yang didaftarkan untuk Pileg di Jawa Tengah dan mayoritas didominasi dari kader laki-laki. 

 

1. Empat incumbent kembali nyalon

Bendahara Partai Demokrat Jateng Kholik Idris, Ketua Partai Demokrat Jateng Rinto Subekti dan Sekretaris Partai Demokrat Jateng Kartina Sukawati saat memberikan keterangan berkaitan dengan permohonan perlindungan hukum ke PTUN. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Ketua DPD Partai Demokrat Jateng, Rinto Subekti, mengaku terdapat empat petahana yang kembali nyalon dan satu orang diusung untuk menjadi bakal calon DPR RI. 

"Keterwakilan 30 persen wanita kami sah, karena perempuannya mencapai 36 persen," kata Rinto, Jumat (12/5/2023). 

2. Ada puluhan bacaleg laki-laki yang meramaikan pencalonan

Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Sedangkan untuk mencapai target, katanya pihaknya juga sudah melakukan pemetaan wilayah dan koordinasi pemenangan. "Tentu masing-masing Bacaleg juga siap bertarung untuk memperebutkan kursi dan membesarkan partai," paparnya.

Lebih lanjut, ia menuturkan terdapat 36 persen bacaleg 75 laki-laki dan 45 orang bacaleg perempuan.

Pihaknya juga mengincar perolehan setiap dapil 1 kursi. Sehingga nantinya bisa meraih 13 kursi untuk di tahun 2024 nanti. 

3. Demokrat masih tetap solid bersama AHY

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama kader Demokrat. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.)

Sekretaris DPD Partai Demokrat Jateng Kartina Sukawati menyampaikan meski beberapa kali partainya diserang dari pihak luar, namun ia memastikan kadernya tetap solid. 

Di Bawah Ketum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), ia siap menyukseskan target dari pusat di tahun politik 2024. "Kami di Jawa Tengah siap bertarung untuk target kursi di Pileg 2024," kata Kartina.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Fariz Fardianto
Bandot Arywono
Fariz Fardianto
EditorFariz Fardianto
Follow Us