potret Motorola Edge 20 Pro (bullfrag.com)
Sebagai pemain lama dengan jam terbang tinggi, Motorola memiliki varian smartphone mid-end yang siap bersaing dengan jajaran produk buatan kompetitornya. Memiliki dukungan layar berpanel OLED, smartphone buatan Motorola ini memiliki kemampuan grafis yang tidak perlu diragukan lagi.
Sementara itu, smartphone ini juga memiliki dukungan triple kamera beresolusi tinggi yang dipadukan dengan format perekaman video 8K. Sehingga dengan konfigurasi tersebut, smartphone ini sangat cocok untuk aktivitas fotografi dan videografi.
Untuk dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:
- Prosesor: Octa-core (1x3.2 GHz Kryo 585 & 3x2.42 GHz Kryo 585 & 4x1.80 GHz Kryo 585);
- RAM: 6/8/12GB;
- Memori internal: 128/256GB;
- Kamera depan: 32MP;
- Kamera belakang: triple camera 108+8+16MP;
- Baterai: 4500 mAh;
Untuk harganya, smartphone ini dibanderol sekitar Rp7,2 juta.
Jika melihat spesifikasi yang ada di kelima smartphone di atas, tentu kelimanya sangat ideal untuk dijadikan opsional dari Vivo T2. Mengingat komposisi spesifikasi yang ditawarkan memiliki kesetaraan di berbagai aspek. Nah, kamu kira-kira mau yang mana?