Semarang, IDN Times - Operator jaringan seluler by.U Telkomsel menggelar wadah kompetisi olahraga bagi siswa SMA/SMK sederajat Piala by.U. Sebanyak dua cabang akan digelar pada ajang #PertemananSehatbyU yakni bola basket dan futsal.
Kedua cabang tersebut akan digelar di GOR Jatidiri Semarang. Babak final akan digelar pada 6 November 2022 mendatang.