TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Persijap Jepara Siap Tanding Bersama 11 Klub di Wilayah Timur Liga 2

Pelatih Persijap, Widyantoro minta doa warga Jepara

Dok. Persijap Jepara

Jepara, IDN Times - Kompetensi Liga 2 musim 2020 akan segera bergulir. Persijap Jepara sendiri tergabung dalam wilayah timur bersama 11 tim lainnya.

1. Ada beberapa tim unggulan di wilayah timur

Instagram Persijap Jepara

Wilayah timur terdiri dari berbagai klub sepak bola Indonesia di kasta kedua ini. Diantaranya PSCS Cilacap, Persis Solo, Persigo Semeru Hizbul Wathan (PSHW) Sidoarjo, Putra Sinar Giri Gresik, dan Martapura FC.

Kemudian ada Kalteng Putera Palangkaraya, Persiba Balikpapan, Mitra Kukar , Sulut United, PSBS Biak, serta Persewar Waropen.

Manajer Persijap Jepara, Arief Setiadi mengaku jika tim Laskar Kalinyamat tetap siap berada di wilayah manapun.

"Tidak ada masalah," ungkapnya.

2. Persijap siap menyongsong Liga 2 musim 2020

Persijap.co.id

Persijap, lanjut Arief, juga siap untuk berkompetensi di Liga 2 musim 2020 ini.

“Regulasi Liga 2 sudah diumumkan dan kita berada di wilayah Timur. Kita siap menyongsong liga 2 2020,” katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (5/3).

Hal Senada juga dikatakan oleh Pelatih Persijap, Widyantoro. Ia menyatakan tak ada masalah bersaing dengan 11 tim lainnya di wilayah Timur.

Berita Terkini Lainnya