HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera Ultrawide

Bisa foto dengan sudut pandang yang lebar

Kamera di smartphone terus berkembang. Yang awalnya smartphone hanya punya 1 kamera belakang, sekarang sudah ada smartphone dengan 5 kamera! Jenis kameranya pun beragam, ada kamera utama, kamera periskop telefoto, kamera telefoto, kamera depth, sampai kamera ultrawide.

Dilansir Android Authority, kamera ultrawide adalah kamera yang bisa menangkap sudut pandang lebih lebar. Sudut pandang yang bisa ditangkap bisa mencapai 120 derajat.

Kamera ini bisa kamu gunakan untuk mengambil gambar banyak orang tanpa harus mundur atau menjauh. Lebih simpel bukan? Kalau kamu mau beli smartphone murah dengan kamera ultrawide, berikut rekomendasinya!

Baca Juga: 4 Smartphone dengan NFC Harga di Bawah Rp3 Juta, Worth to Buy!

1. Samsung Galaxy A14

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideSamsung Galaxy A14 (tokopedia.com/Samsung Official Store)

Smartphone Samsung paling murah yang punya kamera ultrawide! Samsung Galaxy A14 menawarkan kamera yang terbilang bagus dikelasnya. Tak cuma itu, kehadiran kamera ultrawide juga membantu untuk mengambil foto lebar. Desainnya juga terkesan mewah karena mirip lini flagship Samsung. Samsung Galaxy A14 juga punya NFC, lho!

Smartphone ini punya chipset Exynos 850 (8 nm). Layar FHD+ PLS LCD 6.6 inci. Kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 13 MP. Menggunakan Android 13 dengan One UI Core 5.1. Baterai besar di 5000 mAh. Serta memori internal 4/128 dan 6/128 GB. Di official store Samsung Tokopedia smartphone ini dijual seharga Rp2.199.000 untuk varian 4/128 dan Rp2.499.000 untuk varian 6/128.

2. Xiaomi Redmi Note 12

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideXiaomi Redmi Note 12 (tokopedia.com/Xiaomi Offical Store)

Tak cuma punya kamera ultrawide, spesifikasi lainnya juga tak kalah menarik. Dilengkapi layar AMOLED 120hz, smartphone ini menghadirkan pengalaman scrolling  yang mulus dan jernih. Chipset yang dipakai juga lumayan mumpuni dan bisa memainkan game-game ringan. Smartphone ini juga punya NFC dan pengecasan cepat 33 watt yang ngebut.

Smartphone ini dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 685 (6 nm). Layar FHD+ AMOLED 120hz 6.67 inci. Kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 13 MP. Menggunakan Android 13 dengan MIUI 14. Baterainya besar di 5000 mAh. Serta memori internal 4/128, 6/128, 8/128, dan 8/256 GB. Di laman web resmi Xiaomi smartphone ini dijual antara Rp2.099.000 sampai Rp2.699.000.

3. Xiaomi Redmi 12

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideXiaomi Redmi 12 (tokopedia.com/Xiaomi Offical Store)

Xiaomi setia menghadirkan kamera ultrawide di smartphone mereka. Xiaomi Redmi 12 tidak menjadi pengecualian. Walaupun harga termurahnya hanya 1 jutaan, namun spesifikasinya tak bisa diremehkan. Layar 90hz, chipset yang gahar di kelasnya, dan memori besar. Smartphone all rounder paling worth it  diharganya!

Xiaomi Redmi 12 dilengkapi chipset Mediatek Helio G88 (12 nm). Layar FHD+ PLS LCD 90hz 6.79 inci. Kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 8 MP. Menggunakan Android 13 dengan MIUI 14. Baterai besar di 5000 mAh. Serta memori internal 8/128 dan 8/256 GB. Di laman web resmi Xiaomi varian 8/128 dihargai Rp1.999.000 sementara varian 8/256 dihargai Rp2.199.000.

4. Xiamoi Redmi Note 11

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideXiaomi Redmi Note 11 (tokopedia.com/Xiaomi Offical Store)

Walaupun sudah berumur, namun Xiaomi Redmi Note 11 juga bisa kamu lirik. Apalagi harganya sudah turun, makin worth it! Spesifikasinya terbilang lengkap, chipset yang lumayan bersaing, kamera lengkap dan layar AMOLED 90hz. Tak cuma itu, smartphone ini punya NFC dan mendukung pengecasan cepat 33 watt. 

Smartphone ini ditenagai chipset Qualcomm Snapdrgaon 680 (6 nm). Layar FHD+ AMOLED 90hz 6.43 inci. Kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, kamera depth 2 MP, dan kamera depan 13 MP. Dilengkapi Android 11 dengan MIUI 12. Baterainya 5000 mAh. Serta memori internal sebesar 4/128 dan 6/128 GB. Di laman web resmi Xiaomi varian 4/128 dihargai Rp1.799.000 sementara varian 6/128 dihargai Rp2.099.000.

5. Samsung Galaxy A24

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideSamsung Galaxy A24 (tokopedia.com/Samsung Official Store)

Selain kamera ultrawide, Samsung Galaxy A24 juga punya OIS di kamera utamanya. OIS ini membuat foto dan video yang kamu tangkap jadi lebih stabil. Layar Super AMOLED 90hznya juga cantik. Gambarnya jernih, warnanya cerah dan punya animasi yang mulus. Smartphone yang cocok buat para pecinta fotografi smartphone!

Smartphone ini dipersenjatai chipset Mediatek Helio G99 (6 nm). Layar FHD+ Super AMOLED 90hz 6.5 inci. Kamera utama 50 MP dengan OIS, kamera ultrawide 5 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 13 MP. Menggunakan Android 13 denganOne UI 5.1 Baterainya 5000 mAh. Serta memori internal 8/128 GB. Di laman web resmi Indonesia Samsung Galaxy A24 bisa kamu dapatkan dengan harga Rp3.499.000.

6. Samsung Galaxy M23 5G

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideSamsung Galaxy M23 5G (tokopedia.com/Samsung Official Store)

Untuk harga yang ditawarkan Samsung Galaxy M23 5G ini cukup menarik. Dilengkapi chipset gaming di masanya, game-game ringan dan berat sanggup dimainkan di smartphone ini. Kualitas kamera utama 50 MP dan ultrawide 8 MP juga sangat bisa diandalkan. Walaupun bukan keluaran baru, namun masih banyak orang yang mengincar smartphone ini.

Spesifikasinya gahar dengan chipset Qualcomm Snapdragon 750G (8 nm). Layar FHD+ TFT LCD 120hz 6.6 inci. Kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 8 MP. Menggunakan Android 12 dengan One UI 4.1 Baterainya 5000 mAh. Serta memori sebesar 6/128 GB. Di Samsung Official Store Tokopedia smartphone ini kamu bawa pulang dengan harga Rp3.139.000.

7. Realme 9

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawideRealme 9 (tokopedia.com/realme Offical Store)

Bosan dengan sidik jari di tombol power? Maka pilih Realme 9! Layar Super AMOLED di smartphone ini punya sidik jari di dalam layar. Kamera utama beresolusi 108 MP di Realme 9 juga dapat menangkap gambar yang sangat detail. Realme 9 sangat cocok buat kamu yang tidak mau ribet.

Realme 9 dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdrgaon 680 (6 nm). Layar FHD+ Super AMOLED 90hz 6.4 inci. Kamera utama 108 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP,  dan kamera depan 16 MP. Menggunakan Android 12 dengan Realme UI 3.0. Baterainya sebesar 5000 mAh. Serta memori internal 6/128 dan 8/128 GB. Di official store Tokopedia kamu bisa membelinya mulai harga Rp2.849.000.

8. Poco M4 Pro

HP Harga Rp2 Jutaan! 8 Android Termurah dengan Kamera UltrawidePoco M4 Pro (tokopedia.com/Xiaomi Offical Store)

Kalau kamu mau smartphone all rounder yang sesungguhnya, Poco M4 Pro bisa jadi pilihan. Layar, kamera, performa, desain, dan memorinya semuanya pas. Kamera yang lengkap dan bagus di segala kondisi. Layar AMOLED yang tajam dan jernih. Chipset yang masih powerful walau sudah berumur. Dan memori yang besar. Pokoknya Poco M4 Pro ini cocok untuk semua orang!

Poco M4 Pro punya chipset Mediatek Helio G96 (12 nm). Layar FHD+ AMOLED 90hz 6.43 inci. Kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depan 16 MP. Dilengkapi Android 11 dengan MIUI 13. Baterai besar 5000 mAh. Serta Memori internal sebesar 6/128 dan 8/256 GB. Di laman web resmi Poco varian 4/128 dijual dengan harga Rp2.799.000 sementara varian 6/128 dijual dengan harga Rp3.299.000.

Kalau kamu suka kamera ultrawide, smartphone-smartphone tersebut bisa dijadikan pilihan. Harganya juga sangat terjangkau. Apalagi di tahun 2023 sudah mulai jarang smartphone harga terjangkau dengan kamera ultrawide.

Selain kamera ultrawide spesifikasi lainnya juga tak kalah menarik. Ada yang layarnya bagus, ada yang punya performa gahar, ada yang punya sidik jari di layar, dan ada yang punya memori besar. Sudahkan kamu memutuskan mau beli smartphone apa di akhir tahun 2023? Tulis pilihanmu di kolom komentar!

Baca Juga: 7 Smartphone Ex-Flagship di Bulan Desember 2023 Harga Rp3 Jutaan!

Arzha Ali Rahmat Photo Community Writer Arzha Ali Rahmat

Mahasiswa Unnes yang suka ular.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya